JAKARTA,TM.ID : Kejutan terjadi pada semifinal Indonesia Master 2023, ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (the babies) sukses menjungkalkan unggulan kedua asal Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan 18-21, 21-17, 21-3, Sabtu (28/1/2023) dan melaju ke partai Final.
“Pertama syukur diberi kelancaran sampai final. Tadi tidak mudah, gim pertama kalah lalu di gim kedua mulai ramai rebutan poinnya. Tapi kami bersyukur bisa membalikkan keadaan di gim ketiga,” kata Daniel setelah pertandingan di Istora Senayan, Jakarta.
Sempat tertinggal pada gim pertama, lalu kesulitan menembus pertahanan Hoki/Kobayashi yang alot pada gim kedua, Leo/Daniel justru mendapat kemudahan pada gim ketiga.
Pada gim penentu itu, Leo/Daniel memberikan kejutan kepada ganda putra asal Jepang itu dengan serangan-serangan yang sulit diatasi. Bahkan kemenangan mereka pada gim ketiga diakhiri dengan selisih skor yang sangat jauh.
“Di gim kedua pada poin-poin akhir dia melakukan kesalahan sendiri. Mungkin itu membuat dia tidak percaya diri. Lalu di gim ketiga mereka malah eror sendiri, mungkin agak tegang karena disoraki penonton Istora. Itu jadi keuntungan buat kami, ya kami manfaatkan kesempatan itu,” kata Daniel.
BACA JUGA: Semifinal Indonesia Master, Tuan Rumah Sisakan 3 Wakil
Tak dipungkiri bahwa kesuksesan the Babies dalam membungkam pasangan juara dunia 2021 itu tak lepas dari ketahanan mental. Mereka mengaku mempunyai motivasi tersendiri agar bisa tampil sejauh ini dalam Indonesia Masters.
“Kami selalu evaluasi di setiap pertandingan. Di Malaysia dan India hasilnya sama-sama buruk, jadi kami ingin beri pembuktian. Kami ingin perlahan naik ke level atas, jadi harus ada perbaikan dari sini,” ungkap Daniel.
Pada partai puncak, Leo/Daniel akan ditantang ganda putra China He Ji Ting/Zhou Hao Dong. Pasangan peringkat ke-21 dunia itu lolos ke partai puncak usai mengalahkan rekan senegaranya Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi.
He/Zhou mengalahkan unggulan kelima itu dua gim langsung 21-14, 21-16.
(Budis)