Kebanggaan Bek Persib Igbonefo yang Telah 20 Tahun Berkiprah di Indonesia

Anggaran Belanja Persib Bandung
Pemain Persib Saat Merayakan Juara (Dok. Persib)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tak terasa, bek Persib Bandung Victor Igbonefo telah 20 tahun berkiprah di kancah sepakbola Indonesia.

Luar biasanya, pemain naturalisasi asal Nigeria ini mengalami empat kali juara liga dan juga turnamen bersama beberapa klub yang pernah dibelanya.

Kesuksesan Persib Bandung menjadi Juara Liga 1 2023/2024 akan menjadi kenangan tak terlupakan bagi Igbonefo.

Victor Igbonefo sudah merasakan empat kali juara liga bersama dua tim berbeda. Sebelumnya, bek tengah Persib ini mengalami tiga gelar juara bersama Persipura.

Igbonefo tak bisa menyembunyikan rasa bangganya dengan pencapaian puncak prestasi tersebut. Ia merasa sangat beruntung karena bisa langsung merasakan gelar juara di musim pertama di Indonesia 20 tahun lalu.

“Mungkin aku pemain asing atau naturalisasi pertama yang meraih gelar juara empat kali di Indonesia. Gelar keempat juga sangat membahagiakan karena sangat ingin juara bersama Persib. Apalagi ini adalah momen 20 tahun saya bermain di Indonesia,” kata Igbonefo dalam keterangan resmi Persib, Sabtu (8/6/2024).

BACA JUGA: 90 Persen Pemain Akan Dipertahankan, Bojan Hodak Ingin Pondasi Persib Bandung Tetap Kokoh

Kebanggaannya meningkat karena semua tim yang dia bela di Indonesia berhasil meraih gelar juara, baik kompetisi resmi maupun turnamen.

“Aku berterima kasih kepada Tuhan, telah memberikan aku kekuatan dan bisa mencapai ini. Saya senang bisa membuat sejarah,” katanya.

Selain juara liga bersama Persib dan Persipura, Igbonefo juga merasakan kebanggaannya ketika membela Arema Cronus yang meraih gelar juara turnamen Piala Menpora dan Piala Gubernur Jatim tahun 2013.

“Bisa dikatakan aku bersama semua tim bisa mendapatkan gelar, tapi keempat gelar ini juara liga. Aku sangat bangga dengan apa yang aku capai, tapi tanpa Tuhan semua pencapaian ini tidak akan berhasil. Jadi terima kasih Tuhan,” ucapnya.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
Program DAKOCAN
Program DAKOCAN Pemkab Cirebon, 420 Ribu KIA Telah Dicetak
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.