KDM Bantu Pengobatan Anak yang Alami Penyempitan Usus, Usai 9 Jam Dedi di Tes Kesehatan

KDM Bantu Pengobatan Anak yang Alami Penyempitan Usus
Dedi Mulyadi bersama Bocah yang menderita Penyempitan Usus ( Istimewa)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Kang Dedi Mulyadi (KDM) selesai jalani rangkaian tes kesehatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, setelah kurang lebih 10 jam KDM jalani pemeriksaan.

Seperti diketahui KDM bersama pasangannya, Erwan Setiawan, jalani serangkaian tes kesehatan sebagai syarat pencalonan di Pilgub Jabar. Keduanya tiba di RSHS pukul 07.00 WIB Jumat (30/8/2024).

Setelah kurang lebih 10 jam menjalani tes, KDM keluar paling pertama dari gedung pemeriksaan sekitar pukul 16.00 WIB.

Saat berada di loby rumah sakit, KDM bertemu dengan seorang bocah bernama M Cahya Ramadan (12) yang tengah duduk di kursi roda dan didampingi oleh ibunya. Rupanya ia tengah berobat jalan.

“Sakit penyempitan usus, bawaan lahir. Makan bisa, lubang anus ada, tapi BAB harus pakai alat bantu,” kata Imas, ibu dari anak tersebut

Akibat sakit yang dideritanya Cahya saat ini harus izin tidak sekolah. Sebab dirinya harus rutin melakukan berobat jalan dan beberapa kali operasi agar sembuh dari sakitnya.

“Sekarang kelas 6 SD izin dulu, mungkin nanti kalau sudah sembuh bisa sekolah normal lagi,” ucapnya

Imas yang saat ini bekerja sebagai buruh tani hanya bisa mengandalkan BPJS Kesehatan yang dibayarkan secara pribadi. Dirinya pun harus bekerja ekstra untuk mencari ongkos dari rumahnya yang berada di Parompong Kabupaten Bandung Barat ke RSHS.

Tak hanya itu, KDM pun memberikan bantuan berupa biaya BPJS untuk setahun ke depan dan ongkos selama Cahya dan keluarganya berobat jalan ke RSHS.

Sedangkan terkait tes kesehatan, KDM mengatakan tak ada kendala yang berarti. Meski tak terbiasa berdiam diri lama di satu tempat namun KDM tetap menjalankan tes tersebut hingga selesai.

BACA JUGA: Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan Paslon Pilgub Pertama yang Mendaftar ke KPU Jabar

“Ini harus dijalani dan dinikmati saja, semua sudah dites mulai dari jantung dan lain-lain termasuk psikotes,” ujarnya.

Usai menjalani tes kesehatan, Kang Dedi Mulyadi akan melanjutkan serangkaian kegiatan bertemu dengan warga dan menghadiri pertemuan lainnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
agus buntung di penjara
Agus Menangis Minta Tetap di Rumah, Bunda: Tak Ada yang Cebokin
WhatsApp Image 2025-01-10 at 11.23
Fitra Eri: Pembuatan SIM di Jepang Bikin Peserta Menangis
bahlil jadi ketua satgas hilirisasi dan ketahanan pangan
Prabowo Tunjuk Bahlil Jadi Ketua Satgas Hilirisasi dan Ketahanan Energi
GdOfB2WXwAAhj4v
5 Karakter One Piece dengan Kekuatan Misterius yang Belum Terungkap
hyundai creta n terbaru (2)
Hyundai Creta Terbaru Dijual di Indonesia, Harga Tembus Rp 500 Jutaan!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Link Live Streaming Real Madrid vs RCD Mallorca Piala Super Spanyol 2025 Selain Yalla Shoot

3

KKP Segel dan Beri Batas Waktu Pembongkaran Pagar Laut di Tangerang

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Benarkah Akun Anonim dan Second Account Merupakan Simbol Kemunafikan?
Headline
Yayasan Bina Administrasi Bakal Bayar Gaji Dosen dan Staff
Audiensi Universitas Bandung, Yayasan Bina Administrasi Bakal Bayar Gaji Dosen dan Staff
KPK Sita Kendaraan eks Dirut BUMN
Kasus Korupsi Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia, KPK Sita Kendaraan eks Dirut BUMN
Pagar Laut di Tangerang
KKP Segel dan Beri Batas Waktu Pembongkaran Pagar Laut di Tangerang
Real Madrid Hadapi Barcelona di Laga Final Piala Super Spanyol
Tekuk Mallorca 3-0, Real Madrid Hadapi Barcelona di Laga Final Piala Super Spanyol 2024/25

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.