KAI Perbanyak Kereta Panoramic dan Luxury Penuhi Permintaan

KAI luxury
Ilustrasi. (web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: PT KAI berencana memperbanyak rangkaian kereta Panoramic dan kelas Luxury pada 2023 sebagai upaya memenuhi keinginan pelanggan pengguna moda transportasi ini.

“Pelanggan yang selama ini belum memperoleh tiket akan lebih terpenuhi,” kata Direktur Utama (Dirut) PT KAI Didiek Hartantyo di Semarang, Jawa Tengah, Kamis.

Menurut dia, rangkaian KA Panoramic akan akan ditambah dua kereta, sedangkan KA kelas Luxury akan ditambah enam kereta.

“Untuk memenuhi keinginan masyarakat, sehingga semua lintasan bisa terlayani,” tambahnya.

Inovasi lain yang diberikan KAI pada 2023 ini, kata dia, yakni waktu tempuh perjalanan yang lebih cepat.

Pada grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023 yang mulai berlaku 1 Juni, lanjut dia, terdapat perubahan sejumlah jadwal KA.

Didiek menyebut waktu tempuh yang lebih cepat tersebut tidak terlepas dari meningkatnya kecepatan kereta api.

“Di Gapeka 2023 ini kecepatan KA bukan lagi 100 km per jam, namun 120 km per jam,” katanya.

Ia menuturkan PT KAI terus beradaptasi dan memberi solusi untuk meningkatkan kepuasan pelanggan.

“Percepatan dan ketepatan waktu perjalanan KA tidak bisa dicapai sendiri tanpa keterlibatan pemerintah yang terus membangun sarana perkeretaapian,” tambahnya.

BACA JUGA: Pabrik Sistem Baterai Hyundai Pertama di Indonesia Siap Dibangun

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
UNHCR Indonesia
Kemlu Peringatkan Para Pengungsi di UNHCR Indonesia untuk Menghormati Aturan Hukum
Alasan Bojan Hodak Belum Hadir
Ini Alasan Bojan Hodak Belum Hadir di Sesi Latihan
Festival Serba Tahu
Festival Serba Tahu, Hadir di Cihampelas Walk
Umuh Muchtar Pastikan Persib Datangkan Pemain Asing Baru
Negosiasi Masih Berjalan, Umuh Muchtar Pastikan Persib Datangkan Pemain Asing Baru
Link streaming selain yalla shoot
Selain Yalla Shoot, Link Streaming Portugal Vs Prancis Babak 8 Besar Euro 2024
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
Jokowi Backup Semua Data Nasional
Instruksi Jokowi, Backup Semua Data Nasional!
Cody Gakpo Man of the Match Belanda vs Rumania
Cody Gakpo: Man of the Match Belanda vs Rumania Euro 2024
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?