K-Kooper Mobil Listrik Termurah, Miliki Fitur Mewah!

Penulis: Saepul

k-kooper mobil listrik murah
(Dok.Satria Motor)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Mobil listrik dari Satria Motor, K-Kooper salah satu jawaban, bagi anda yang mencari mobil listrik murah

Mobil listrik murah yang sekilas mirip Jeep ini  menyita perhatian jagat otomotif sejak kemunculannya dalam ajang  Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 lalu.

Spesifikasi K-Kooper Mobil Listrik Murah

Mobil yang terlihat mungil ini, berdiameter  2.850 x 1.600 x 1.600 mm, sedikit lebih besar dari varian K-Blade. Dengan bodi yang membulat dan mampu menampung lima orang penumpang, K-Kooper hadir sebagai mobil listrik yang unik serta fungsional.

BACA JUGA: 5 Motor Listrik Golongan Jarak Tempuh Jauh, Anti Khawatir Habis Baterai

Melansir situs Satria Motor, Mobil listrik hatchback K-Kooper terdiri dari dua tipe, yaitu Standar dan Hyper dan fitur meliputi:

  • Solar panel di atap untuk membantu mengisi daya baterai
  • Head unit yang terkoneksi dengan USB dan Bluetooth
  • Power window
  • Lampu LED depan dan belakang
  • Kamera mundur
  • Panoramic sunroof
  • Cruise control
  • Automatic parking
  • Enam safety airbags
  • Audio Harman Kardon

Mobil listrik K-Kooper tersedia dalam lima pilihan warna, yakni hitam, biru, putih, merah, dan hijau. Pembei juga bisa memilih warna sesuai selera, menambah kesan personal dan gaya pada kendaraan mereka.

Spesifikasi 

K-Kooper Standar mengandalkan baterai berkapasitas 12 kWh, sedangkan tipe Hyper memiliki baterai 20 kWh. Baterai ini menggunakan teknologi lithium-ion yang dapat diisi ulang dengan mudah melalui colokan listrik biasa.

Dengan kapasitas baterai tersebut, K-Kooper mampu menempuh jarak hingga 120 km untuk tipe Standar dan hingga 250 km untuk tipe Hyper. Mobil ini memiliki kecepatan maksimal 60-100 km/jam, cukup untuk penggunaan harian di perkotaan.

K-Kooper juga dilengkapi dengan All Wheel Drive (AWD) yang meningkatkan traksi dan stabilitas saat berkendara. Performa mobil ini cukup responsif, dengan akselerasi cepat tanpa suara mesin yang mengganggu, memberikan pengalaman berkendara yang nyaman dan efisien.

Harga dan Varian

Mobil listrik K-Kooper ditawarkan dengan harga Rp85 juta untuk tipe Standar dan Rp135 juta untuk tipe Hyper (OTR Jakarta). Harga ini sangat terjangkau ketimbang dengan mobil listrik lainnya di pasaran saat ini.

Namun, harga tersebut bisa berbeda-beda tergantung dari kondisi mobil, varian, warna, dan lokasi dealer. Oleh karena itu, sebaiknya calon pembeli mengecek info harga langsung dari situs resmi toko atau dealer di wilayah masing-masing.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ebuah bus yang mengangkut puluhan santri perempuan mengalami kecelakaan setelah ditabrak bus lain yang tidak kuat menanjak di jalan sempit di Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, pada Jumat (9/5/2025) sekitar pukul 06.30 WIB.
Gagal Nanjak Bus Sekolah Terguling, Puluhan Santri Luka-luka
One Piece 1148
One Piece 1148 Siap Rilis 11 Mei, Cek Spoilernya!
MLBB
EVOS Academy Ukir Prestasi Gemilang di MLBB Super Cup Invitational Guangzhou
megawati pdip pemilu 2024
Megawati Ungkap Penyebab PDIP Babak Belur di Pemilu 2024, Salahkan Kader?
Ziva Magnolya
Ziva Magnolya Ungkap Isi Hati Lewat Album 'Merangkai'
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS

3

Teropong Media dan INABA Sepakati Kerja Sama Melalui Penandatanganan MoU

4

Komitmen Jaga Kelestarian Lingkungan, PT ABS Restorasi Pantai Sesuai Arahan Pemerintah

5

Order Management System dari TransTRACK Jadi Solusi Cerdas Meningkatkan Kinerja Bisnis
Headline
Cara Daftarkan anak Barak Militer
Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer
Ijazah Asli Jokowi
Kuasa Hukum Sebut Ijazah Asli Jokowi Dokumen Penting dan Rahasia
Persib
Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot
mahasiswi itb ditangkap
Perempuan Diduga Mahasiswi ITB Ditangkap Polisi Terkait Meme Prabowo-Jokowi

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.