Juergen Klinsmann Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Korea Selatan

Juergen Klinsmann
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Juergen Klinsmann resmi menjadi pelatih kepala tim nasional sepak bola Korea Selatan.

Jurgen Klinsmann merupakan mantan pemain sepak bola berkebangsaan Jerman dan pernah menjadi pelatih tim nasional sepak bola Jerman.

Klinsmann berhasil membawa Jerman peringkat 3 pada piala dunia 2006.

Selain itu, Klinsmann juga pernah melatih klub Bayern Munchen.

“Jangka waktu kontrak dengan Klinsmann adalah dari Maret hingga 2026,” dari laman federasi sepak bola Korea Selatan pada Senin (27/2/2023) seperti dikutip AFP.

Pelatih asal Jerman itu akan tiba di Seoul pada pekan depan dan memulai tugasnya untuk pertandingan persahabatan melawan Kolombia pada 24 Maret.

“Saya sangat senang dan merasa terhormat menjadi kepala pelatih tim nasional sepak bola Korea Selatan,” kata Klinsmann.

“Saya menyadari tim nasional Korea Selatan telah mengalami peningkatan dan mempersembahkan sejumlah hasil yang baik selama ini.

“Kami akan melakukan yang terbaik untuk meraih kesuksesan pada Piala Asia dan Piala Dunia 2026,” kata Klinsmann.

BACA JUGA: Tottenham Datangkan Bek Kanan Pedro Porro dari Sporting Lisbon

Klinsmann menjalani karier yang gemilang sebagai striker sejumlah klub besar seperti Inter Milan, Tottenham dan Bayern Munich.

Dia mencetak 47 gol dalam 108 penampilan bersama timnas Jerman.

Pada 2004, Klinsmann meneruskan peran rekan satu timnya, Rudi Voeller sebagai pelatih Jerman.

Menukangi tim Panser untuk pertama kalinya, Klinsmann membawa Jerman mengklaim peringkat tiga dalam Piala Dunia 2006 di kandang, sebelum melatih Bayern pada 2008-2009 dan kemudian timnas Amerika Serikat pada 2011-2016

Paling terkini, Klinsmann mengepalai pasukan Hertha Berlin, sebelum mundur sebagai pelatih klub itu setelah 10 pekan.

Pelatih 58 tahun itu kini meneruskan tugas Paulo Bento, yang membantu Korsel ke 16 besar Piala Dunia di Qatar di mana mereka kalah 1-4 dari Brazil.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva