Jorge Martin di Ambang Sejarah sebagai Juara Dunia MotoGP Tim Independen

Penulis: Budi

Jorge Martin
Jorge Martin (Foto: Antara)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Jorge Martin  tengah berusaha mencapai prestasi luar biasa di ajang MotoGP 2024.

Pebalap asal Spanyol itu berpeluang menjadi juara dunia dari tim independen, sebuah pencapaian yang terbilang langka di dunia balap motor Grand Prix.

Tidak mudah untuk meraih gelar tertinggi MotoGP, terlebih lagi bagi rider yang bukan berasal dari tim pabrikan.

Dalam sejarah MotoGP, terakhir kali seorang pembalap tim satelit menjadi juara dunia terjadi pada tahun 2001, yaitu Valentino Rossi.

Kala itu, The Doctor berlaga untuk tim Nastro Azzurro Honda, tim satelit dari Repsol Honda.

Rossi yang saat itu berusia 22 tahun mendominasi musim dengan torehan 325 poin, jauh di atas rival-rivalnya seperti Max Biaggi dan Loris Capirossi.

Rossi bahkan memastikan gelar juara dunia ketika masih ada dua seri tersisa.

Setelah era Rossi, banyak tim non-pabrikan berusaha menyaingi pembalap pabrikan, namun dominasi tim pabrikan tetap sulit digoyahkan.

Contohnya pada 2020, Franco Morbidelli dari tim satelit Petronas Yamaha SRT hampir meraih gelar juara dunia, namun harus puas di posisi kedua di bawah Joan Mir dari tim pabrikan Suzuki.

Begitu juga pada 2022, Enea Bastianini dari tim Gresini Racing mencoba mengganggu dominasi pembalap pabrikan Francesco Bagnaia dari Ducati Lenovo Team.

Meskipun tampil impresif, Bastianini harus puas finis ketiga di bawah Bagnaia dan Fabio Quartararo dari Yamaha.

Kini, di musim MotoGP 2024, Jorge Martin menjadi bintang baru yang bersaing ketat dengan Bagnaia.

Mengendarai Ducati bersama tim Pramac Racing, Martin memimpin klasemen sementara dengan keunggulan 10 poin atas Bagnaia setelah 16 balapan.

Persaingan keduanya sangat ketat, dan dengan hanya tersisa empat balapan, peluang Martin untuk menjadi juara dunia terbuka lebar.

BACA JUGA: Jorge Martin Siap Tempur di Sisa Musim MotoGP 2024

Jika berhasil, Martin akan mengulang sejarah yang ditorehkan Valentino Rossi 23 tahun silam, sebagai pembalap dari tim satelit yang meraih gelar juara dunia.

Namun, tantangan terbesar Martin bukan hanya di atas lintasan, melainkan bagaimana ia mengendalikan tekanan mental dalam situasi krusial seperti ini.

“Saat di atas motor, banyak suara dan pikiran berputar di kepala. Tetapi begitu masuk lintasan, seperti memasuki dunia yang berbeda,” ucap Martin dalam sebuah wawancara, dikutip Selasa (15/10/2024).

Rangkaian balapan MotoGP Australia 2024 akan dimulai pada Jumat (18/10/2024) hingga Minggu, dan seluruhnya dapat disaksikan secara langsung di aplikasi SPOTV NOW.

Bagi penggemar MotoGP, ini adalah momen penting untuk mendukung Jorge Martin yang berpeluang mencetak sejarah sebagai juara dunia dari tim independen.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Angkutan Mikrotrans Jaklingko Tabrak 8 Pemotor di Cengkareng
Angkutan Mikrotrans Jaklingko Tabrak 8 Pemotor di Cengkareng
Bedah Buku Budaya Indramayu
Melestarikan Seni Tradisi Indramayu: Wayang Kulit, Berokan, Jaran Lumping
Supernova
Godzilla dan Kong Bersatu Lagi di Supernova!
LPSK dokter PPDS unpad
LPSK Lindungi Korban dan Saksi Kasus Pemerkosaan Dokter PPDS Unpad
Paula Verhoeven
Dituduh Istri Durhaka, Paula Verhoeven Bongkar Bukti dan Lawan Balik Demi Martabat!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Prodi Ilmu Komunikasi Telkom University dan Yayasan Panrita Peduli Hadirkan Program "Guru Literat AI" untuk Aktivis Pendidikan Sulawesi Selatan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB
Headline
Usai Konvoi Persib Bandung, Kawasan Kota Bandung Tetap Kinclong
Usai Konvoi Persib Bandung, Kawasan Kota Bandung Tetap Kinclong
Hari Raya Waisak 2025, Antrean Kendaraan dari Jakarta Mulai Padati Gerbang Tol Pasteur, Antrean Sekitar 1 Kilometer
Hari Raya Waisak 2025, Antrean Kendaraan dari Jakarta Mulai Padati Gerbang Tol Pasteur, Antrean Sekitar 1 Kilometer
Pemkot Bandung Bakal Awasi Pembuangan Sampah ke TPS Pasar Ciwastra
Pemkot Bandung Bakal Awasi Pembuangan Sampah ke TPS Pasar Ciwastra
manusia silver satpol pp
Gerombolan Manusia Silver Serang Satpol PP, Pukul Mundur Petugas!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.