Jokowi Ajak Cak Imin Hingga Hatta Rajasa Keliling IKN Sebelum Upacara

jokowi-ajak-cak-imin-hingga-hatta-rajasa-keliling-ikn
(BPMI Setpress)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak para pimpinan lembaga negara untuk mengunjungi sejumlah infrastruktur penting di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

Mereka yang diajak yaitu Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dan Rachmat Gobel. Lalu Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti. Deretan Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid, Yandri Susanto, Syarief Hasan.

Dalam kesempatan itu turut terlihat Menko Perekonomian sekaligus elite PAN Hatta Rajasa, hingga Wakil Ketua Komisi Yudisial, Siti Nurdjanah.

Berdasarkan keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden, kunjungan berawal dari Sumbu Kebangsaan yang merupakan area pusat simbolik bagi keberagaman dan persatuan bangsa Indonesia. Jokowi dan rombongan kemudian melanjutkan perjalanan menuju Istana Garuda dengan menggunakan mobil golf.

Rombongan lalu menuju lobi Presiden, sebelum melanjutkan ke Ruang Sidang Kabinet. Di ruangan ini, Jokowi memberi penjelasan singkat mengenai pentingnya fasilitas ini untuk kelangsungan pemerintahan di masa mendatang.

Selanjutnya, rombongan dibawa ke area dek pandang alias viewing deck, sebuah platform di Istana Garuda yang menawarkan pemandangan spektakuler seluruh kawasan IKN. Perjalanan berlanjut dengan menaiki eskalator menuju Istana Negara.

Hatta Rajasa bersyukur usai diundang Jokowi melihat langsung Istana Negara dan Istana Garuda. Dia juga menekankan bahwa pembangunan IKN ini jadi simbol kemajuan peradaban, pemerataan pembangunan, dan pemersatu bangsa.

BACA JUGA: Jokowi Pimpin Apel Renungan Suci di IKN Nusantara

“Tentu saja kita berharap bahwa dengan adanya istana dan ibu kota di Indonesia Timur ini, ini menunjukkan tidak hanya pemerataan tetapi juga sekaligus pemersatu kesatuan bangsa,” ujar Hatta.

Hatta optimistis pembangunan IKN akan berjalan dengan baik, meskipun butuh waktu lebih lama. Sebab menurutnya progres yang ada menunjukkan bahwa IKN akan menjadi ibu kota yang baik dan indah.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva