BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Setelah kekecewaan besar akibat batal bertanding di Meksiko, Joe Pyfer siap menebusnya di pentas UFC 316. Laga kelas menengah melawan Kelvin Gastelum resmi dijadwalkan ulang dan akan digelar pada 7 Juni 2025 di New Jersey, Amerika Serikat.
Kepastian ini diungkap langsung oleh pelatih kepala Joe Pyfer, John Marquez, yang mengonfirmasi tanggal baru pertarungan tersebut kepada media MMA Fighting.
Laga ini seharusnya berlangsung pada UFC Meksiko, 29 Maret lalu, namun dibatalkan beberapa jam sebelum dimulai karena Pyfer jatuh sakit.
Kondisi tersebut menjadi pukulan telak bagi Pyfer. Ia merasa sudah melakukan segalanya untuk beradaptasi dengan kondisi di Meksiko, termasuk tidur di tenda dan mempersiapkan fisik secara maksimal untuk menghadapi tantangan ketinggian. Namun usahanya tak cukup untuk menghindari gangguan kesehatan.
“Saya tidak peduli jika ini menyinggung siapa pun, saya tidak akan pernah kembali ke negara itu,” ujar Pyfer kepada media setempat, dikutip Rabu (9/4/2025).
“Saya melakukan semua yang benar tidur di tenda, latihan keras, tapi tetap jatuh sakit. Saya bahkan tidak yakin itu karena makanan, bisa jadi karena elevasi. Tapi tetap saja, saya sudah cukup,” katanya.
BACA JUGA:
10 Petarung dengan Bayaran Tertinggi Sepanjang Sejarah UFC
Petarung asal Amerika Serikat itu mengaku kecewa dan merasa pengorbanannya sia-sia. Namun kini, ia melihat UFC 316 di New Jersey sebagai ajang pelampiasan sekaligus pembuktian diri.
Pyfer akan menghadapi Kelvin Gastelum, mantan penantang gelar interim kelas menengah yang memiliki pengalaman bertarung dengan para elite divisi.
Pertarungan ini dipastikan menjadi salah satu sorotan di kartu utama UFC 316.
Ajang UFC 316 sendiri akan menjadi malam besar bagi dunia MMA. Selain duel Pyfer vs Gastelum, pertarungan utama akan mempertemukan juara kelas bantam Merab Dvalishvili melawan Sean O’Malley.
Di sisi lain, pertarungan perebutan sabuk kelas bantam wanita akan mempertemukan Julianna Peña melawan pendatang kuat, Kayla Harrison.
Dengan panggung besar di hadapannya, Joe Pyfer punya satu misi: bangkit dari kekecewaan dan menegaskan eksistensinya di divisi kelas menengah UFC.
(Budis)