Jennifer Dunn Tegas Bantah Tuduhan Faisal Harris Korupsi

Jennifer Dunn
Jennifer Dunn dengan tegas bantah sang suami terlibat korupsi (foto: dok. instagram @jeje_haris89)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Jennifer Dunn dengan tegas membantah kabar bahwa suaminya, Faisal Harris, terlibat dalam kasus korupsi bantuan sosial (bansos). Jennifer yakin sepenuhnya bahwa Faisal tidak melakukan tindakan yang melanggar hukum.

“Suami saya nggak salah apa-apa,” ujar Jennifer melansir dari hatisejuk, pada Kamis (11/1/2024).

Jennifer mengetahui karakter Faisal Harris dengan baik. Ia yakin bahwa Faisal bukanlah tipe pria yang terobsesi dengan kekayaan dan rela melakukan segala cara untuk keuntungan pribadi.

Artis sinetron ini juga menyatakan bahwa tuduhan terkait korupsi bansos berdampak negatif pada reputasi Faisal Harris, terutama saat ini ia sedang berjuang dalam kampanye untuk mendapatkan kursi di DPR RI.

“Saya sebagai istri tahu betul sifat dan karakter suami saya. Suami saya nggak tahu apa-apa, nggak terkait apa-apa. Kok dituduh yang nggak-nggak? Dia lagi nyaleg, terus dapet berita korupsi bansos. Kebayang nggak? Itu imagenya jadi jelek di depan semua orang, nggak cuma di dapil. Apa kata masyarakat yang menilai?,” ucap Jennifer.

Setelah memberikan penjelasan, Jennifer sangat berharap agar ke depannya masyarakat tidak lagi mengaitkan Faisal Harris dengan kasus korupsi bansos yang sedang KPK tangani.

Jennifer juga menegaskan bahwa ia akan tetap mendukung suaminya, Faisal Harris, dengan setia.

“Kami bukan rumah tangga yang gampang tergoyang karena berita-berita seperti itu. Malah semakin kuat untuk meyakinkan ke kalian semua bahwa tidak mempan diberitakan seperti itu. Kami tidak salah apa-apa kok,” tegas Jennifer Dunn.

BACA JUGA : Alasan Santai Hengkang Dari Brownis, Ternyata Ini Sederet Bisnis Ivan Gunawan

Pemangilan Pada Faisal Harris

KPK memanggil Faisal Harris pada Selasa (19/12/2023). Ali Fikri, Kepala Bagian Pemberitaan KPK, mengatakan bahwa Faisal memberikan keterangan sebagai saksi terkait dugaan penerimaan dana korupsi bansos.

Setelah pemanggilan tersebut, tersebar berita yang menyebutkan bahwa Faisal terlibat dalam kasus korupsi bansos. Namun, KPK belum mengeluarkan pernyataan resmi mengenai kemungkinan pelanggaran hukum yang Faisal lakukan.

Ketika Faisal menerima panggilan dari KPK, ia merasa bingung. Ia dengan tegas menyatakan bahwa ia tidak pernah terlibat dengan orang-orang yang terlibat dalam kasus yang mencoreng nama Kemensos.

 

 

(Hafidah/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.