Jangan Panik, Ini Cara Mengatasi Token Listrik Terblokir

token listrik
(iSTOCK)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Token listrik menjadi kunci utama bagi pengguna listrik prabayar, namun terkadang kendala teknis dapat membuatnya terblokir. Token listrik terblokir karena beberapa faktor, termasuk kesalahan pengguna saat memasukkan nomor token atau nomor voucher listrik.

Selain itu, terdapat kemungkinan kesalahan sistem dari PLN yang dapat menyebabkan pemblokiran. Berikut beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi token listrik yang terblokir.

1. Hubungi Call Center PLN (Nomor 123)

Langkah pertama yang sebaiknya diambil oleh pengguna yang mengalami token terblokir adalah menghubungi call center PLN melalui nomor 123. Jelaskan dengan detail keluhan dan kronologi pemblokiran token listrikmu. Petugas PLN akan memberikan bantuan dan informasi mengenai tindak lanjut pembukaan blokir.

2. Laporkan Melalui Aplikasi PLN Mobile

Alternatif lain adalah melaporkan pemblokiran melalui aplikasi PLN Mobile. Pilih menu ‘pengaduan’ pada halaman utama aplikasi, masukkan ID pelanggan dan nomor meteran listrik, lalu pilih ‘konfirmasi’ untuk mengakhiri pengaduan kendala. Pelaporan melalui aplikasi akan diteruskan ke pihak PLN untuk ditindaklanjuti.

BACA JUGA: Lakukan Tips Hemat Token Listrik Ini Untuk Mengurangi Jejak Karbon!

3. Gunakan Media Sosial PLN

Pengguna juga dapat mengadukan masalah pemblokiran melalui media sosial PLN. Layanan customer service PLN tersedia di Facebook (PLN 123), X (@.pln_123), dan Instagram (pln123_pln.co.id). Ini merupakan solusi efektif untuk mendapatkan respons cepat dari PLN.

4. Kunjungi Kantor Cabang PLN

Jika kendala pemblokiran masih belum terselesaikan, pengguna dapat mendatangi kantor cabang PLN terdekat. Petugas di kantor cabang akan membantu dalam mengurus pemblokiran, terutama jika melalui tiga cara sebelumnya tidak membuahkan hasil.

Keuntungan Listrik Prabayar

Listrik prabayar dengan penggunaan token memberikan keuntungan bagi pengguna dalam mengontrol pengeluaran listrik rumah tangga. Voucher listrik tersedia dengan nilai bervariasi, mulai dari Rp20.000 hingga Rp1 juta, memberikan fleksibilitas bagi pengguna.

Dengan memahami langkah-langkah tersebut pengguna dapat memastikan kelancaran penggunaan listrik prabayar mereka. PLN terus berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik dan inovatif kepada pelanggan listrik prabayar.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat