Jangan Ketipu! Cek, Ciri-Ciri Jam Tangan Fossil Asli

Jam tangan Fossil asli
Jam tangan Fossil asli. (Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Bagi Anda yang suka mengoleksi jam tangan, tentu tidak asing dengan jam tangan Fossil. Namun, sekarang Anda harus pandai-pandai dalam membedakan jam tangan Fossil asli dan palsu.

Masyarakat Indonesia telah lama menggemari dan menyukai jam tangan Fossil, sebagai salah satu merek jam tangan ternama.

Sebelum membeli, penting untuk memahami ciri khas jam tangan Fossil asli, agar terhindar dari barang tiruan yang semakin marak beredar.

Saat ini, banyak oknum tak bertanggung jawab memproduksi dan menjual jam tangan palsu. Perbedaan paling mencolok antara produk asli dan tiruan biasanya terletak pada kualitas jahitannya. Produk palsu cenderung memiliki jahitan yang kurang rapi, menjadi indikator utama keasliannya.

Sejarah Singkat Merek Fossil

Tom Kartsotis meluncurkan jam tangan kulit bermerek Fossil pada tahun 1990. Jam tangan ini kemudian langsung mendapatkan perhatian luas. Hingga saat ini, Fossil tetap menjadi favorit berkat desainnya yang unik dan fitur menarik.

Sebelum adanya Fossil, Tom Kartsotis memulai bisnis dengan mengimpor jam tangan bergaya retro, pada saat masih menjadi mahasiswa asal Texas.

Ciri-Ciri Jam Tangan Fossil Asli

Berikut adalah ciri-ciri jam tangan Fossil asli mengutip dari situs resmi fossil.co.id.

1. Kemasan Otentik

Jam tangan Fossil asli selalu hadir dengan kemasan berkualitas tinggi. Kotaknya terbuat dari bahan karton tebal dengan desain sederhana yang dilengkapi logo khas Fossil.

Beberapa produk memiliki kemasan unik dengan ilustrasi tambahan. Kemasan ini menjadi salah satu tanda pertama untuk membedakan produk asli dari tiruan.

2. Warna Sesuai dengan Katalog

Warna jam tangan Fossil asli selalu sesuai dengan gambar yang tercantum di katalog resmi. Jika membeli dari toko tidak resmi dan warna produk berbeda dengan yang ada di katalog, kemungkinan besar produk tersebut palsu.

3. Garansi Resmi

Fossil memberikan garansi pada setiap produknya. Jam tangan asli dilengkapi garansi toko yang berlaku untuk penggantian atau perbaikan jika terjadi kerusakan.

Sebaliknya, jam tangan tiruan umumnya tidak disertai garansi, sehingga tidak bisa diperbaiki atau diganti.

4. Nomor Seri pada Produk

Setiap jam tangan Fossil memiliki nomor seri unik, seperti BQ215 atau BQ1574, yang tercantum di bagian belakang jam. Jika produk yang Anda beli tidak memiliki nomor seri, maka bisa dipastikan itu adalah barang palsu.

5. Tulisan pada Buckle Bukan Hasil Stempel

Pembuatan tulisan pada buckle jam tangan Fossil dengan teknik deboss, bukan stempel. Teknik ini memberikan tampilan lebih eksklusif dan rapi pada produk asli.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Jam Tangan Lari Terbaik, Harga Mulai Rp1 Jutaan

Dengan pengetahuan di atas, harapannya Anda dapat memberdakan antara jam tangan Fossil asli dan palsu. Semoga membantu dan jangan tertipu, ya!

 

 

(Virdiya/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Bojan Hodak Sudah Tentukan Nasib David da Silva
Bojan Hodak Sudah Tentukan Nasib David da Silva di Pertandingan Versus Port FC
Ungkap Keadilan untuk Thomas Lembong
Penasehat Hukum Ungkap Keadilan untuk Thomas Lembong: Mengakhiri Kriminalisasi yang Tak Berdasar
Best Social Impact
Ciptakan Aplikasi Berbasis AI untuk Petani, Tim ITB Raih Penghargaan Best Social Impact
Kota kartun
Wow, Jogja Hadirkan Kota Kartun Pertama di Indonesia!
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Tanya Ustaz Hanan Attaki Soal Memperjuangkan Hak di Tengah Perceraian
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi

4

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Aliansi Masyarakat Demokrasi Masyarakat Laporkan Dugaan Kampanye di Masa Tenang
Aliansi Masyarakat Demokrasi Masyarakat Laporkan Dugaan Kampanye di Masa Tenang
Para Pedagang dan Warga Minta Jalan di Bawah Flyover Ciroyom Dibuka Sebelum JPO Dibangun
Para Pedagang dan Warga Minta Jalan di Bawah Flyover Ciroyom Dibuka Sebelum JPO Dibangun
Calon Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia
Kabar Duka, Calon Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia
BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel
BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel