Irish Bella Gugat Cerai Sang Suami, Begini Respon Ammar Zoni

Irish Bella cerai
Irish Bella ajukan gugatan cerai (foto: dok. instagram @ammarzoni)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sejak 6 November, gugatan cerai Irish Bella terhadap Ammar Zoni telah menjadi sorotan di Pengadilan Agama Depok dengan nomor 3123/Pdt.G/2023/PA Depok.

Pasangan selebriti ini menikah pada 28 April 2019, tetapi kini merenggang setelah empat tahun pernikahan yang diliputi penuh warna.

Meski Ammar Zoni sebagai tergugat absen dalam beberapa sidang, proses persidangan telah dimulai. Mengutip dari YouTube Deddy Corbuzier yang dilihat pada Senin (20/11/2023) bahwa Ammar Zoni telah mengakui sudah tidak tinggal serumah dengan Irish Bella sejak keluar dari penjara, menyusul kasus narkoba kedua yang menimpanya pada pertengahan Oktober 2023.

Pada saat itu, Ammar Zoni mengaku tidak lagi tinggal serumah dengan Irish Bella, kembali ke rumah orang tua masing-masing.

Meskipun Ammar Zoni mengkhianati janji untuk menjadi sosok yang lebih baik setelah kasus narkoba keduanya. Dia terus berusaha mendapatkan hati Irish Bella.

Dalam pernyataannya, Ammar Zoni mengaku bahwa ia mendo’aka yang terbaik untuk Irish.

“Irish pantas mendapatkan yang terbaik, dan yang terbaik itu mudah-mudahan masih aku,”

Selain itu ammar juga menyatakan bahwa Iris adalah wanita yang sangat berintegritas dan taat terhadap hijrahnya./

“Irish itu adalah wanita yang komitmen, punya integritas yang tinggi dan betul-betul pas dia bilang mau hijrah dan mau berubah menjadi lebih baik, hal tersebut benar-benar dia lakukan,” ujar Ammar Zoni

Meskipun tidak lagi tinggal serumah. Ammar Zoni memastikan masih bertemu Irish Bella, terutama saat ke pengajian bersama dan saat bersama anak-anak mereka.

BACA JUGA : Ammar Zoni Keluar Penjara Keretakan Rumah Tangga Jadi Perbincangan Warganet

Kasus Narkoba

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh AMMAR (@ammarzoni)

Kasus narkoba pertama Ammar Zoni pada Juli 2017 membawanya menjalani rehabilitasi selama satu tahun di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.

Meski berhasil melewati masa rehabilitasi itu, kasus kedua pada pertengahan Oktober 2023 menjadi pukulan berat pada pernikahan mereka.

Setelah menikah pada 28 April 2019, pasangan ini diberkahi dengan kelahiran dua anak, Ai Rumi pada September 2020, dan Amala Puti pada Agustus 2022.

Namun, perceraian mereka datang dalam tahun keempat pernikahan, menciptakan sebuah kisah yang penuh liku.

Meski Ammar Zoni sebelumnya menyatakan bahwa masih ingin bersama Irish Bella. Gugatan cerai yang Irish Bella ajukan membawa persidangan ke Pengadilan Agama Depok.

Pengumuman ini memicu minat publik yang tinggi dan menambahkan babak baru dalam kehidupan pasangan ini.

 

(Hafidah/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Liburan Akhir Tahun
Dave Hendrik Liburan Akhir Tahun di Korea Selatan
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan: 38 Tewas, 29 Selamat
Gempa Guncang Nanggroe Aceh Darussalam
Gempa Magnitudo 4,3 Guncang Nanggroe Aceh Darussalam
Persib Masih Menjadi Tim Yang Belum Terkalahkan di Liga 1
Persib Masih Menjadi Tim Yang Belum Terkalahkan di Liga 1, Bojan Hodak: Ini Sepakbola Yang Berbeda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.