Iran Tunjuk Amir Ghelanoei Sebagai Pelatih Tim Nasional Baru

Amir Ghelanoei
(web)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID : Federasi Sepak bola Iran secara resmi telah menunjuk Amir Ghelanoei sebagai pelatih tim nasional baru untuk menggantikan Carlos Queiroz.

“Berdasarkan tinjauan teknis dan pengalaman dan kesepakatan telah dibuat, Tuan Amir Ghelanoei, pelatih yang berharga dari negara kami terpilih menjadi pelatih kepala tim nasional sepak bola,” demikian pernyataan Federasi Sepak bola Iran seperti dikutip dari AFP.

Tidak ada detail kontrak yang diumumkan.

Ghelanoei memiliki reputasi sebagai pelatih yang sukses di Iran, dengan membawa klub Sepahan meraih gelar juara Liga Iran pada tahun 2011. Selain itu, dia juga pernah melatih tim nasional U-23 Iran dan membawa mereka meraih medali perunggu di Kejuaraan Sepak bola Asia U-23 pada tahun 2006.

Penunjukan itu terjadi setelah klub yang diarsiteki Ghelanoei saat ini, Gol Gohar, menang 4-0 atas Naft Masjed Soleyman.

BACA JUGA: Juergen Klinsmann Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Korea Selatan

Queiroz meninggalkan kursi pelatih Iran setelah gagal membawa negara itu lolos dari fase grup pada Piala Dunia di Qatar tahun lalu.

Ghalenoei sebelumnya sudah pernah menjadi pelatih timnas Iran, yakni pada 2006 sampai 2007. Kontraknya kemudian berakhir setelah timnas Iran disingkirkan Korea Selatan pada perempat final Piala Asia 2007.

Ia merupakan pelatih tersukses sepanjang sejarah liga sepak bola Iran, dengan koleksi lima gelar juara. Pria 59 tahun itu tiga kali membawa klub besar asal Teheran, Esteghlal FC, serta dua gelar juara bersama FC Sepahan.

Ghalenoei yang juga pernah berseragam timnas Iran, mengoleksi satu gol di level internasional. Yakni ketika Iran memainkan pertandingan persahabatan melawan Kuwait pada 1996.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat