Ini Alasan Peneliti BRIN Prakirakan Ramadan 11 Maret 2024

Penulis: usamah

Kemenag Siap Gelar Sidang Isbat
Pemantauan Hilal (Antara)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Peneliti Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) memprakirakan 1 Ramadan akan jatuh pada tanggal 11 Maret 2024. Hal ini karena pada tanggal 10 Maret 2024 di wilayah Indonesia ketinggian bulan itu hanya sekitar 1 derajat atau kurang.

“Jadi memang kalau dengan kriteria yang lain, itu dianggap sudah masuk. Sehingga, tanggal 1 Ramadannya jatuh tanggal 11 Maret,” kata Peneliti Astronomi dan Astrofisika BRIN Thomas Djamaluddin melansir, Pro 3 RRI, Sabtu (20/1/2024).

Sedangkan pemerintah dan ormas-ormas Islam lainnya menggunakan MABIMS sebagai patokan. MABIMS adalah Menteri Agama Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, dan Singapura.

BACA JUGA: Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadhan 1445 H Jatuh pada 11 Maret

“Kalau menggunakan MABIMS itu belum memenuhi kriteria. Jadi ketinggiannya kurang dari 3 derajat, kemudian elongasinya kurang dari 6,4 derajat,” ujarnya.

Sehingga, kata dia, kalau menggunakan kriteria MABIMS yang digunakan pemerintah dan ormas Islam itu dipakirakan tanggal 12 Maret. Kemudian, rukyatul hilal (pengamatan hilal) pada tanggal 10 Maret diprakirakan tidak berhasil karena tingginya masih sangat rendah.

Namun, kata dia, pengumuman resmi untuk penentuan 1 Ramadan 1445 Hijriah akan ditentukan Kementerian Agama. Menurutnya, dalam sidang isbat penentuan 1 Ramadan dilakukan pada 10 Maret terlebih dahulu akan mengumpulkan data-data hasil Hisab, salah satunya dari BRIN dan Ormas Islam.

Di sisi lain, Thomas menyampaikan perbedaan dalam penentuan 1 Ramadan. Menurutnya, hal itu disebabkan karena kriterianya.

“Satu pihak dianggap sudah masuk karena kriterianya dianggap sudah terpenuhi. Tetapi dari pihak lain menyatakan itu belum masuk dari segi kriterianya,”ujarnya.

Thomas mengatakan, pada saat bulan rendah ketika ada pihak-pihak yang kriterianya berbeda. Hal itu berpotensi terjadi perbedaan karena kriteria itu menjadi dasar untuk menentukan masuk atau belumnya awal bulan Ramadan.

Sebelumnya, Sekretaris Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Muhammad Sayuti mengatakan tanggal 1 Ramadan 1445 Hijriah jatuh pada hari Senin Pahing, 11 Maret 2024 Masehi. Hal itu ia sampaikan pada jumpa pers di Kantor PP Muhammadiyah, Kota Yogyakarta,

Pada hari Minggu Legi, 29 Sya’ban 1445 Hijriah, bertepatan dengan 10 Maret 2024 Miladiah, ijtimak jelang Ramadan 1445 Hijriah akan terjadi pada pukul 16.07.42 WIB. “Tinggi bulan pada saat matahari terbenam di Yogyakarta yaitu plus 0 derajat 56 menit 28 detik, dengan demikian, hilal sudah wujud.

Sayuti mengatakan hilal sudah wujud kecuali di wilayah Maluku Utara, Papua, Papua Barat, dan Papua Barat Daya. Sehingga di wilayah Indonesia tanggal 1 Ramadan 1445 Hijriah jatuh pada hari Senin Pahing, 11 Maret 2024 Masehi.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Bedah Buku Budaya Indramayu
Melestarikan Seni Tradisi Indramayu: Wayang Kulit, Berokan, Jaran Lumping
Supernova
Godzilla dan Kong Bersatu Lagi di Supernova!
LPSK dokter PPDS unpad
LPSK Lindungi Korban dan Saksi Kasus Pemerkosaan Dokter PPDS Unpad
Paula Verhoeven
Dituduh Istri Durhaka, Paula Verhoeven Bongkar Bukti dan Lawan Balik Demi Martabat!
korban KDRT Cirebon
Ibu-ibu Korban KDRT Dilatih Keterampilan Tata Boga di Cirebon
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Prodi Ilmu Komunikasi Telkom University dan Yayasan Panrita Peduli Hadirkan Program "Guru Literat AI" untuk Aktivis Pendidikan Sulawesi Selatan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB
Headline
Usai Konvoi Persib Bandung, Kawasan Kota Bandung Tetap Kinclong
Usai Konvoi Persib Bandung, Kawasan Kota Bandung Tetap Kinclong
Hari Raya Waisak 2025, Antrean Kendaraan dari Jakarta Mulai Padati Gerbang Tol Pasteur, Antrean Sekitar 1 Kilometer
Hari Raya Waisak 2025, Antrean Kendaraan dari Jakarta Mulai Padati Gerbang Tol Pasteur, Antrean Sekitar 1 Kilometer
Pemkot Bandung Bakal Awasi Pembuangan Sampah ke TPS Pasar Ciwastra
Pemkot Bandung Bakal Awasi Pembuangan Sampah ke TPS Pasar Ciwastra
manusia silver satpol pp
Gerombolan Manusia Silver Serang Satpol PP, Pukul Mundur Petugas!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.