Ingatkan Keselamatan Lalu Lintas, 700 Knalpot Brong Sitaan Polres Cimahi Dijadikan Monumen

(Foto: Tri/TM)

Bagikan

BANDUNG BARAT, TEROPONGMEDIA.ID – Monumen keselamatan lalu lintas dari knalpot brong di Jalan Raya Simpang Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), diresmikan, Senin (6/1/2025).

Peresmian dilakukan oleh Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto bersama Pj Bupati Bandung Barat Ade Zakir, Ketua DPRD KBB Muhammad Mahdi, Kepala Dinas Perhubungan KBB Fauzan Azima serta didampingi sejumlah pejabat di lingkungan Pemda KBB.

“Knalpot brong ini hasil razia dari tahun 2024, terus dikemanakan? dikubur tidak bisa, dijual gak bisa, akhirnya kami coba membangun monumen imbauan ke masyarakat terkait dengan lalu lintas. Alhamdulillah ini didukung oleh Forkopimda,” kata Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto kepada wartawan usai peresmian.

Tri menerangkan, sejak tahun lalu telah menindak hampir 1.200 knalpot brong. Sementara pembuatan monumen keselamatan lalu lintas berbentuk kepala yang ditutupi helm ini membutuhkan sebanyak 700 knalpot brong.

“Ide ini muncul di bulan November 2024, kemudian dibuatkan selama dua bulan, oleh salah satu seniman kita yang sangat luar biasa, Pak Iwan yang mampu mengeluarkan imajinasinya sehingga monumen ini bisa dibuat,” tuturnya.

Monumen ini untuk mengingatkan pengguna jalan dan juga masyarakat supaya tidak menggunakan knalpot brong atau knalpot yang tidak standar. Sebab selain mengganggu kenyamanan pengendara lainnya juga bisa memicu konflik di masyarakat.

“Kami mengimbau ke masyarakat untuk tidak menggunakan knalpot brong dan juga gunakan helm sesuai standar,” ucapnya.

BACA JUGA: Sosok Mayat Perempuan di Cimareme KBB Belum Ditemukan Identitasnya

Disinggung soal dipilihnya lokasi di Jalan Raya Simpang Padalarang untuk monumen tersebut, Tri menilai pertimbangannya karena lokasinya strategis dan mudah dilihat. Baik dari arah Cimahi ke Bandung Barat ataupun yang dari Jakarta ke arah Cimahi.

“Disimpan di sini karena bisa dilihat bagi yang mau ke Bandung Barat ataupun yang dari arah Jakarta,” imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, Pj Bupati Bandung Barat, Ade Zakir memberikan apreasisi kepada Polres Cimahi atas berdirinya monumen keselamatan lalu lintas. Harapannya bisa menjadi pengingat bagi warga bahwa keberadaan knalpot brong bisa mengganggu ketertiban.

“Monumen ini disamping sebagai pengingat kepada kita tentang ketertiban dan keselamatan berlalu lintas, juga menambah estetika atau keindahan Kota Padalarang. Sebab ini seni yang luar biasa, memanfaatkan knalpot brong jadi monumen,”ucapnya.

 

(Tri/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
eSIM dan kartu SIM
Komdigi Ajak Masyarakat Beralih ke eSIM, Begini Cara Cek Apakah HP Anda Sudah Mendukung
truk terjun sleman
Viral! Truk Pengangkut Jeruk Terjun Bebas dari Flyover Janti Sleman, hingga Hantam Rumah Warga
Penyelundupan satwa liar
Balai Karantina Lampung Gagalkan Penyelundupan 215 Kura-Kura dan 5 Ular di Pelabuhan Bakauheni
Aplikasi WhatsApp
WhatsApp Rilis 12 Fitur Baru, Mulai dari Event di Chat Pribadi hingga Transkrip Pesan Suara di Channel
Pesawat mendarat darurat
Pesawat Peserta Pangandaran Air Show 2025 Mendarat Darurat, Diduga Alami Mati Mesin
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.