Hyundai Luncurkan Staria Hybrid, Harga Lebih Murah dari Versi Sebelumnya!

hyundai staria hybrid
Ilustrasi (Hyundai)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Hyundai Korea kembali menggebrak pasar domestik dengan merilis varian hybrid terbaru untuk jajaran Staria-nya. Hyundai Staria Hybrid menawarkan kombinasi tenaga lebih besar dan konsumsi bahan bakar yang lebih efisien dibandingkan dengan mesin diesel 2.200 cc dan mesin bensin V6 3.500 cc pada versi sebelumnya.

MPV hybrid ini didukung oleh mesin bensin empat silinder Smartstream 1,6 liter turbocharged. Tak hanya itu, varian ini juga dilengkapi dengan motor listrik sebagai bagian dari sistem elektrifikasi.

Daya Pacu Hyundai Staria Hybrid

Mesin bensin tersebut mampu menghasilkan tenaga mencapai 178 daya kuda dengan torsi maksimal 265 Nm. Sementara motor listriknya memberikan pasokan tenaga sebesar 72 daya kuda dengan torsi maksimal 304 Nm. Gabungan dari sistem hybrid ini mencapai total 242 daya kuda dan torsi maksimal 367 Nm.

Staria Hybrid menjadi varian paling bertenaga dalam keluarga Staria. Hyundai mengklaim konsumsi bahan bakar gabungan hanya sekitar 7,7 liter per 100 km atau setara dengan 12,9 km/liter, menandakan efisiensi tinggi dari teknologi hybrid ini.

Bagian Tampilan

Dari segi desain, Hyundai Staria Hybrid tetap mempertahankan ciri khas Staria dengan strip LED futuristik di bagian depan dan kaca besar. Meskipun mengusung teknologi canggih, desainnya tidak berbeda jauh dari versi sebelumnya.

Bagian dalam Staria Hybrid tersedia dalam varian Cargo (LCV) dengan pilihan 3 atau 5 kursi, serta model penumpang Tourer dengan 9 atau 11 kursi. Fitur interior mencakup instrument cluster digital, layar infotainment 10,25 inci dengan grafis khusus Hybrid, pengatur suhu otomatis, kursi berpemanas dan berventilasi, serta beragam sistem ADAS.

Pembaruan lainnya termasuk port pengisian daya USB-C, smartkey baru, sensor parkir depan, dan pengoperasian pintu geser otomatis yang lebih mulus. Hyundai Staria Hybrid tidak hanya menawarkan performa dan efisiensi, tetapi juga kenyamanan dan kemudahan penggunaan sehari-hari.

Harga

Hyundai Staria Hybrid sudah tersedia untuk pasar Korea dengan harga yang sangat kompetitif. Varian Cargo dijual seharga 34.330.000 won Korea (sekitar Rp 404 jutaan), sedangkan versi Tourer dibanderol seharga 36.530.000 won Korea (sekitar Rp 430 jutaan). Harga tersebut, lebih murah dibandingkan Staria versi mesin Diesel yang pernah dijual di Indonesia sekitar Rp 800-1 miliaran

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mahasiswa-UHS
Peduli Terhadap Petani Disabilitas, Mahasiswa UHS Gelar “Suara untuk Kesetaraan”
Rektor-ISBI-Bandung-Retno-1
Kebijakan ISBI Bandung Usai Pelarangan Teater ‘Wawancara dengan Mulyono’
istockphoto-2163333737-612x612-1
Pelindo Fasilitasi Lomba Daur Ulang Sampah di SD Barunawati IV
demokrasi-digital
Demokrasi Digital, Sebuah Transformasi Politik di Era Teknologi dan Tantangannya
3
Dinilai Perpanjang Penderitaan Rakyat, BEM UI Kritiki Kebijakan Pemerintah
Berita Lainnya

1

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik

2

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

3

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.