Honda WR-V Manual Meluncur dengan Harga Rp269 Juta

Honda WR-V manual
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: PT Honda Prospect Motor (HPM) resmi meluncukrkan Honda WR-V manual E M/T, dengan harga Rp269 juta on the road Jakarta.

“Honda WR-V E transmisi manual ini kami hadirkan untuk memenuhi permintaan konsumen, terutama dari luar pulau Jawa yang memiliki kebutuhan dan kondisi alam yang lebih bervariasi. Dengan tetap mempertahankan berbagai keunggulan dari Honda WR-V, kami percaya varian ini akan memberikan lebih banyak pilihan dengan value yang lebih besar bagi konsumen,” kata Sales Marketing & Business Innovation Director PT HPM, Ysak Billy dalam keterangan resminya Senin (22/5/2023).

Seperti kendaraan SUV Honda lainnya, WR-V E M/T juga dibekali dengan seperti ground clearance tinggi, performa mesin yang bertenaga, kabin yang luas, serta teknologi yang canggih.

Lebih dari itu, Honda WR-V dirancang dengan gaya yang lebih sporty dan berbagai keunggulan dibandingkan model lain di kelasnya.

Honda WR-V E M/T ini hadir dengan tampilan yang lebih sporty berkat hadirnya velg berukuran 16 inci, lampu halogen, LED Fog Light, Rear Combi Lights with LED Light Bars, Power Retractable Door Mirror, Heat Rejecting Green Tinted Glass. Tampilan desain belakang mobil terlihat canggih dan unik dengan penggunaan LED bars.

Pada bagian dalamnya, kendaraan ini menyuguhkan berbagai kenyamanan yang dibutuhkan melalui fitur hiburan seperti 7 inch Capacitive Touchscreen Display Audio, AM/FM Radio, Bluetooth, Hands-Free Telephone, Voice Command Switch, USB Player, Smartphone Connection serta 4 speakers. Kemudian Honda WR-V E (CVT dan M/T) juga dilengkapi dengan 2nd Row Power Outlet, Day/Night Rear View Mirror dan Digital A/C.

Pada sistem suspensinya, Honda WR-V E M/T menggunakan MacPherson Strut untuk bagian depan dan H-Shape Torsion Beam di bagian belakang serta sistem kemudi Tilt Steering Wheel.

Honda WR-V E M/T mengusung mesin terbesar di kelasnya dengan menggunakan mesin 1.5 L i-VTEC DOHC yang memiliki tenaga maksimum 121 PS pada 6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm pada 4.300 rpm.

Varian manual ini hadir dengan pilihan warna seperti Crystal Black Pearl, Meteoroid Gray Metallic, dan Taffeta White. Dengan berbagai keunggulannya, Honda WR-V E M/T kini ditawarkan dengan harga yang lebih terjangkau bagi konsumen yaitu Rp269.400.000.

BACA JUGA: Jeep Grand Cherokee 2023 Meluncur di Indonesia, Gagah dan Elagan!

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ibadah haji 2025
Kenapa Wajib Vaksin Polio dan Meningitis Sebelum Berangkat Ibadah Haji 2025?
hanura bangkit
Hanura Nyatakan Bangkit, Janji Tak Akan Tunduk dari Politik Uang!
bersin saat memasak cabai-1
Tips Agar Tidak Bersin Saat Memasak Cabai, Ibu-ibu Wajib Tahu!
Apa itu MFA ASN
Apa Itu MFA ASN? Begini Cara Aktivasinya!
ijazah palsu jokowi roy suryo
Berujung Dikasuskan soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo: Konyol!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'
Headline
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.