Hindari Penyelewengan, Kejari Rejang Lebong Musnahkan 25 BB Kejahatan

kejari
Foto -Web -

Bagikan

REJANGLEBONG,TM.id : Kepala Kejari Rejang Lebong Yadi Rachmat Sunaryadi melalui Kasi BB dan Barang Rampasan Kejari Rejang Lebong Doni Hendry Wijaya mengatakan pihaknya memusnahkan barang bukti (BB) 25 tindak kejahatan dalam kasus peredaran dan penyalahgunaan narkoba dan tindak pidana umum lainnya yang sudah berkekuatan hukum tetap.

Pemusnahan barang bukti tersebut, untuk menghindari adanya penyalahgunaan barang bukti dan hal-hal yang tidak diingini lainnya.

“Kegiatan ini merupakan salah satu dari kewenangan kami, dalam hal ini eksekusi terhadap barang bukti yang sudah diputus oleh pengadilan tinggi atau MA yang bunyi amar putusannya dirampas untuk dimusnahkan,” kata  Doni melansir Antara, Rabu (21/12/2022).

Adapun barang bukti yang dimusnahkan kali ini, kata dia, berasal dari 25 perkara terdiri dari 14 perkara narkotika jenis sabu-sabu dengan keseluruhan 48,7 gram. Kemudian dua perkara narkotika jenis ganja seberat 2,02 kg, dan satu perkara jenis pil (obat keras) sebanyak 920 butir.

Sedangkan yang lainnya satu perkara UU Darurat (sajam), satu perkara penganiayaan, dua perkara pencurian, satu perkara penggelapan, satu perkara UU darurat kepemilikan senjata api rakitan, satu perkara konversi sumber daya alam hayati dan ekosistem, dan satu perkara UU ITE.

“Untuk barang bukti narkotika ini dimusnahkan dengan cara diblender dengan dicampur cairan antiseptik, kemudian ada juga yang dibakar terutama untuk barang bukti pakaian dan ganja. Untuk barang bukti senjata tajam maupun senjata api kita potong dengan menggunakan mesin gerinda,” katanya pula.

Menurut dia, pemusnahan BB yang dilakukan tersebut merupakan tahap ketiga pada tahun 2022, setelah dilaksanakan pada Juli dan November lalu serta ada juga beberapa kasus dari tahun sebelumnya yang baru memiliki kekuatan hukum tetap.

BACA JUGA : Kejari DKI: Kasus Korupsi Bina Marga DKI Segera Disidangkan

Sedangkan untuk BB yang amar putusannya dirampas untuk dilelang saat ini, kata dia, masih dalam penilaian oleh pihak KPKNL berupa satu unit mobil, tujuh unit sepeda motor, selanjutnya HP dan dua bidang tanah yang berlokasi di Kecamatan Padang Ulak Tanding.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
paus fransiskus meninggal
Apa Itu Tanatopraksi? Ada Dalam Proses Pemakaman Paus
mobil listrik pevs 2025
Daftar Mobil Listrik Siap Meluncur di PEVS 2025, Ada Merek Lokal!
pemakaman paus fransiskus
Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Jokowi Ada di Barisan Paling Depan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Real Madrid
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.