Ratusan Warga Mengungsi Akibat Banjir di Pariti Kabupaten Kupang

(foto: Antara)

Bagikan

KUPANG,TM.ID: Sedikitnya 200 orang terpaksa mengungsi lantaran banjir akibat meluapnya Sungai Bibok di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu (25/12/2022).

Hal itu diungkap Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kupang, NTT, Johanis Masse.

“Ada sekitar 200 warga yang harus mengungsi karena rumah mereka terendam air banjir setelah hujan lebat sejak Sabtu (24/12) mengguyur daerah itu, sehingga terjadi luapan air banjir dari Sungai Biboko serta sejumlah kali di sekitar Pariti,” kata Johanis Mase.

BACA JUGA: Ratusan Hektar Tanaman Padi di NTB Terendam Banjir

Saat ini, para warga Desa Pariti Kecamatan Sulamu itu telah dievakuasi ke Kantor Klasis Sulamu.

Johanis mengatakan, lokasi pengungsian sementara bagi warga korban banjir itu sangat aman dari banjir sehingga 200 orang warga Desa Pariti diungsikan.

“Sampai sejauh ini tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu,” kata dia.

dia mengatakan, para pengungsi masih bisa memenuhi kebutuhan konsumsi secara mandiri. Sejumlah pihak sudah memberikan bantuan tangap darurat sekalipun jumlahnya terbatas.

“Kami berharap Pemerintah Kabupaten Kupang untuk bisa memberikan bantuan tanggap darurat bagi korban banjir karena saat ini hujan lebat masih terus mengguyur daerah itu sehingga kemungkinan masih terjadi banjir dan merendam rumah warga setempat,” kata Johanis Mase.

Sementara itu Ketua RT 08/RW04 Desa Pariti Kain Oemano mengatakan hujan deras yang megyur Desa Pariwi sejak Sabtu (24/12/2022) malam, mengakibatkan terjadi banjir yang merendam rumah warga akibat meluapnya air banjir dari sungai Biboko.

(Agung)

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
TANAMAN HIAS MINIM PERAWATAN
6 Tanaman Hias Ini Minim Perawatan, Apa Saja Ya?
Selendang Tari Cokek
Di Balik Selendang Tari Cokek Menyimpan Simbol yang Mendalam
Kadis ESDM Malut Ikut Berpartisipasi Penanaman Pohon
Tekindo Energi Kedepankan Peran K3 Demi Meningkatkan Kualitas Pekerja yang Aman dan Nyaman
Macron Desak Hentikan Bantuan Senjata ke Israel, N-Cover
Macron Desak Hentikan Bantuan Senjata ke Israel, Dibalas Netanyahu Serang Fasilitas Gas Prancis di Lebanon
Pendakian perempuan berhijab
Inspirasi Style Mendaki Bagi Perempuan Berhijab
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

KPK Amankan Enam Orang, Terkait OTT Kalimantan Selatan

4

Tembok Pondasi Tebing Perumahan Longsor Menimpa Rumah Warga di Cimahi

5

Protes Gaji dan Tunjangan, Solidaritas Hakim Indonesia Lakukan Audiensi dengan MA dan IKAH
Headline
Arctic Open 2024
13 Wakil Indonesia Siap Berlaga di Arctic Open 2024
Maarten Paes Terancam Absen
Maarten Paes Terancam Absen Lawan Bahrain
OTT Kalimantan Selatan
KPK Amankan Enam Orang, Terkait OTT Kalimantan Selatan
Tim Rescue Damkar Kota Cimahi selamatkan bocah tertimbun longsor Cimahi Selatan
Detik-detik Menegangkan Penyelamatan Bocah Tertimbun Longsor di Cimahi Selatan