Hindari Drop Baterai, Gunakan Fast Charging dengan Bijak

fast charging
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : General Manager Lexus Indonesia, Bansar Maduma, menyarankan agar pengguna kendaraan listrik tidak terlalu sering menggunakan fasilitas fast charging untuk menghindari drop pada baterai.

Menurut Bansar, walaupun infrastruktur kendaraan listrik sudah semakin banyak dijumpai, penggunaan fast charging sebaiknya dilakukan dengan bijak.

“Kami sarankan untuk teman-teman semua, ini juga perlu edukasi. Jadi, jangan sering-sering menggunakan fast charging, karena fast charging itu banyak sekali weightage yang masuk ke baterai dengan waktu yang sangat singkat,” kata Bansar Maduma di Jakarta, Senin (13/3/2023).

Dia juga mengatakan bahwa penggunaan normal charging jauh lebih bagus meski digunakan setiap hari dan ditinggal dalam waktu yang cukup lama.

BACA JUGA: Pertamina NRE Dukung Percepatan Ekosistem Kendaraan Listrik

Menurut dia, berbagai produsen otomotif yang menyajikan kendaraan listrik tersebut sudah menyediakan home charging yang sudah dipastikan tingkat keamanannya jika digunakan sehari-hari.

Yang lebih bagus itu adalah normal charging, atau khusus semua konsumen BEV dan Plug-in Lexus, seperti RX yang kita luncurkan bulan lalu. Itu sudah kita sediakan AC Charger khusus di rumah-rumah mereka,” jelas dia.

Meski para pemilik menggunakan home charging pada saat mereka sampai rumah di malam hari, mereka bisa meninggalkan pengisi daya tersebut ditinggal beristirahat oleh pemilik kendaraan tersebut.

Pada ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023, Lexus Indonesia memperkenalkan The All New Lexus RZ sebagai realisasi dari Lexus LF-Z Electrified Concept.

Mobil ramah lingkungan ini juga diketahui telah memiliki salah satu teknologi yang membuat pengendara dan penumpangnya merasa sangat nyaman, yakni teknologi DIRECT4 Technology (All-Wheel-Drive) yang canggih dan terdepan.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Windy 'Idol'
Windy 'Idol' Menangis di KPK: Saya Pengen Punya Masa Depan
Suar Mahasiswa Awards
Roadshow Perdana Suar Mahasiswa Awards 2025 Disambut Antusias di UHS
KECURANGAN UTBK SNBT 2025-1
Peserta UTBK SNBT Ketahuan Pasang Kamera di Behel Gigi Sampai Kuku, Panitia SNPMB Buka Suara
KECURANGAN UTBK SNBT 2025
2 Hari UTBK-SNBT 2025, Panitia SNPMB Temukan 14 Kecurangan
KPU PSU
KPU Beri Pesan Khusus untuk Calon yang Kalah pada PSU!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.