Hari Pertama Pembekalan Kabinet Merah Putih, Prabowo Disambut Khidmat

pembekalan kabinet prabowo-1
(kantor kabinet kepresidenan)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni mengaku tidak ada persiapan khusus dari para anggota Kabinet Merah Putih untuk mengikuti retreat di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah, Jumat (25/10/2024).

Kamis malam, jajaran anggota kabinet hanya mempersiapkan diri dengan beristirahat untuk memulai pembekalan keesokan harinya.

‘Tidak ada pesiapan khusus kecuali malam ini bisa istirahat dengan nyenyak agar besok bisa konsentrasi penuh mengikuti pengarahan pak presiden dan sesi lainnya,” kata Antoni, Kamis (24/10/2024),

Antoni menyampaikan ia dan anggota kabinet hanya mempersiapkan alat tulis, berupa buku dan pulpen.

“Tentu besok bawa buku dan pulpen untuk mencatat hal-hal penting,” ujar dia.

Pimpin Pembekalan di Magelang

Presiden RI Prabowo Subianto dan jajaran Kabinet Merah Putih akan bermalam di kawasan Akademi Militer untuk melanjutkan kegiatan retreat mulai Jumat (25/10/2024).

Sebelumnya, Prabowo sudah tiba di kawasan Akmil, setelah sebelumnya para menteri, wakil menteri dan anggota kabinet, serta Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka telah sampai lebih dulu.

Setibanya di Akademi Militer, Prabowo disambut dengan penuh kehormatan. Ia melewati jajar kehormatan prajurit dan diiringi oleh penampilan marching band khas taruna Akademi Militer yang menambah suasana khidmat.

Setelah prosesi penyambutan, Prabowo melanjutkan perjalanan ke Borobudur International Golf, yang terletak di kawasan Akademi Militer, dengan menggunakan golf car

Retreat Kabinet Merah Putih menjadi salah satu agenda penting bagi para menteri, yang diharapkan dapat memperkuat kolaborasi dan koordinasi antar-kementerian di bawah pemerintahan Presiden Prabowo.

Sebelumnya, pesawat yang membawa  Prabowo lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, dan mendarat di Pangkalan TNI AU Adi Sutjipto, Yogyakarta, sekitar pukul 16.05 WIB.

BACA JUGA: Prabowo: Pembekalan Menteri di Akmil Magelang Bawa Tradisi Heroisme

Setelah tiba di bandara, Prabowo kemudian melanjutkan perjalanan menuju Akademi Militer di Magelang melalui jalur darat dengan menggunakan kendaraan Maung.

Tampak menyambut kedatangan Prabowo di Pangkalan TNI AU Adi Sutjipto, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), adalah Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Deddy Suryadi, dan Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan.

 

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden
LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden
cek nomor porsi haji 2025
Wajib Tahu, Cara Cek Nomor Porsi Haji 2025!
UU Hak Cipta
Hakim MK Sentil Musisi Top yang Gugat UU Hak Cipta "Jangan Cuma Jago Nyanyi!"
Honor of Kings
Honor of Kings Destiny: Animasi Kedua HOK Hadirkan Hero Favorit Penggemar
Gokil! Startup Ini Adakan Lomba Balap Sperma Perdana di Dunia
Gokil! Startup Ini Adakan Lomba Balap Sperma Perdana di Dunia
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.