Hanura Nyatakan Bangkit, Janji Tak Akan Tunduk dari Politik Uang!

hanura bangkit
(Hanura)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) menyataan, partainnya menuju bangkit. Hal itu diutarakan, saat pengukuhan pengurus DPP Hanura periode 2024–2029 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Sabtu (26/4/2025) malam.

“Hari ini bukan sekadar seremoni, hari ini adalah pengukuhan pengurus Dewan Pimpinan Pusat Partai Hanura periode 2024–2029. Ini adalah pengukuhan tekad, bahwa kita Partai Hati Nurani Rakyat yang lahir tepat pada tanggal 21 Desember 2006 belum selesai,” kata OSO melansir RRI, Minggu (27/04/2025).

Ia pun meminta pada kadernya untuk mempersiapkan diri dalam mengemban tugas besar yang menanti di depan mata, yaitu mewakili suara rakyat di penjuru negeri.

“Kepada para pengurus yang baru saja dikukuhkan, tugas kalian tidaklah ringan, tetapi kalian tidak sendirian. Kalian mewakili jutaan suara hati rakyat yang ingin didengarkan, yang ingin dibela, yang ingin diperlakukan adil,” ujarnya.

BACA JUGA:

Hadiri Pemakaman Paus, Jokowi Bertemu Presiden Macron

AHY Harap Pengurus Baru Jadi Kekuatan Baru Partai Demokrat

OSO pun berkomitmen, Hanura tidak akan tunduk terhadap politik uang. Partainnya pun berkomitmen untuk memperjuangkan kesejahteraan rakyat.

Menurutnya, hal itu juga seiras dengan tema pengukuhan kali ini, yakni ‘Daerah Berdaya, Indonesia Sejahtera’.

“Saudara-saudara sekalian, Hanura menolak ketimpangan, Hanura menolak kesenjangan, Hanura berdiri di barisan rakyat dan itu sebabnya kita bangkit. Kita tidak akan tunduk pada politik uang atau popularitas semu karena kita berdaya yang lahir dari hati nurani akan sampai ke hati rakyat,” katanya.

“Itulah kekuatan kita. Dan itulah semangat kita,” tambahnya.

Diketahui,  Partai Hanura melakukan pengukuhan DPP periode 2024–2029 ini juga dihadiri sejumlah tokoh nasional. Acara tersebut, turut dihadiri oleh Presiden Ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, Menteri Agama Nasaruddin Umar, Menteri Hukum Supratman Andi Agtas, Mahfud MD, Ganjar Pranowo, hingga Anies Baswedan.

(Saepul)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penyelundupan Beras
Penyelundupan Ratusan Karung Beras dan Gula Pasir dari Malaysia Berhasil Digagalkan
Museum Bandar Cimanuk
Museum Bandar Cimanuk: Menyusuri Jejak Sejarah Indramayu
Sekolah Garuda dan Rakyat
Dosen Unair Soroti Perencanaan Pendirian Sekolah Rakyat dan Sekolah Garuda
Screenshot_20250427_202047_Chrome
"Indramayu Menari" Meriahkan Hari Tari Dunia
Hari Jadi Kota Depok jpg
3 Bayi Lahir di Hari Jadi Kota Depok ke-26, Dapat Kado Istimewa dari Mpok Nina
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.