BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Saat menyapa warga dalam pemeriksaan tes kesehatan di wilayah Kebon Jeruk, Jakarta Barat (Jakbar) 2024. Calon Gubernur (Cagub) Jakarta Nomor Urut 1 Ridwan Kamil (RK) berjanji akan mempromosikan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) warga Jakarta di akun Instagram pribadinya jika menjadi gubernur terpilih pada Pilkada Jakarta 2024.
Ia mengaku memiliki 20 juta followers di Instagram.
“Saya sehari akan promosi dua UMKM di akun saya untuk 20 juta yang lihat. Jadi ibuk nanti kalau beruntung, nama baksonya apa buk? (Bakso Amar). Berarti nanti Bakso Amar saya promosi di akun nya gubernur, jadi dua UMKM tiap hari,” kata RK.
BACA JUGA: Ridwan Kamil Siapkan Solusi Atasi Kemacetan Jakarta dengan Jalur Sungai dan WFH Bergilir
Selain itu, RK juga menawarkan program Kredit Mesra tanpa agunan kepada warga yang memiliki UMKM. Secara berkelompok, warga bakal diberikan pinjaman dari Rp500 ribu hingga Rp10 juta.
“Kredit mesra itu singkatan masyarakat ekonomi sejahtera, oke. Itu saya kasih nanti dari Rp500 ribu sampai Rp10 juta. Jadi kalau ibu butuh gerobak Rp7 juta dapat tuh. Tidak perlu pakai agunan nah ini bedanya,” ucap dia.
(Usk)