Guardiola: Sukses Saya di City Ditentukan oleh Gelar Liga Champions

[info_penulis_custom]
pep
(web)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengatakan bahwa kesuksesannya di klub hanya akan ditentukan oleh gelar juara Liga Champions, bukan berapa kali klubnya menang di Liga Premier Inggris.

City akan menghadapi klub Bundesliga, RB Leipzig, pada leg kedua babak 16 besar di Stadion Etihad, Selasa (14/3/2023) ini.

City menahan imbang 1-1 pada leg pertama, namun, akan diuntungkan dengan penampilan di depan pendukungnya.

Guardiola mengakui bahwa memenangkan kompetisi klub elite Eropa merupakan sebuah inspirasi, tetapi juga bisa menimbulkan frustrasi. Ia pernah membawa Barcelona meraih dua gelar Liga Champions, namun gagal mengulangi kesuksesan itu saat melatih Bayern Munich selama tiga tahun.

City belum pernah meraih gelar Liga Champions meskipun Guardiola telah membawa klub tersebut memenangi empat trofi Liga Premier, empat trofi Piala Liga, dan satu Piala FA selama tujuh tahun berkarier di Manchester.

City dikalahkan oleh Chelsea pada final 2021, namun Guardiola yakin bahwa perkembangan City dari tim yang dipandang sebelah mata menjadi anggota klub elite Eropa di bawah kepemimpinannya layak mendapat penghargaan lebih.

BACA JUGA: City Lolos Perempat Final Piala FA Usai Tekuk Bristol 3-0

Guardiola mengatakan bahwa prestasi klubnya di turnamen level Eropa akan menentukan eranya di City. Ia tidak sepenuhnya setuju dengan hal tersebut, namun mengakui bahwa klub akan dinilai dari kompetisi tersebut.

Guardiola berharap City dapat meraih kemenangan pada leg kedua melawan Leipzig dan melangkah ke perempatfinal Liga Champions.

“Sejak hari pertama saya tiba, duduk di sini untuk pertama kalinya, mereka (media) bertanya kepada saya ‘apakah Anda di sini untuk memenangi Liga Champions?” kata Guardiola dikutip AFP.

“Saya bilang ‘Apa? Apabila Anda manajer Real Madrid mungkin saya akan menerima itu.’ Tapi saya menerima itu di sini. Ini tidak akan berubah.”

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Cara Daftar Barak Militer
Pendaftaran Program Barak Militer Dedi Mulyadi di Depok Resmi Dibuka
mini jcw
Mini Luncurkan 5 Model Mobil Seri JCW di Inbdonesia, Paling Murah Berapa?
Fetty Anggraenidini
Fetty Anggraenidini Gelar Sesi Tanya Jawab Kilat Bersama Siswa SMA Cahaya Rancamaya
Hak Cipta Lesti Kejora
Pihak Lesti Kejora Buka Suara soal Tuduhan Pelanggaran Hak Cipta
hq720 (7)
Google Luncurkan Veo 3 dan Imagen 4 di Google I/O 2025, Revolusi AI Pembuatan Visual Sinematik
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Telkom University Purwokerto Gelar Pameran Poster Internasional Bertajuk “Posthuman Exhibition 2025"

4

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

5

Seorang Warga di Cikahuripan Lembang Diduga Terseret Longsor, Masih Dalam Pencarian
Headline
Pergerakan Tanah di Jalur Tol Cisumdawu Akibatkan Badan jalan Amblas dan Tiang PEnyangga Bergeser
Pergerakan Tanah di Jalur Tol Cisumdawu Akibatkan Badan Jalan Amblas dan Tiang Penyangga Bergeser
Screenshot (186)
BREAKING NEWS! Jembatan Cijeruk Baleendah Ambruk Saat Ramai Dilintasi
Seorang Warga di Cikahuripan Lembang Diduga Terseret Longsor, Masih Dalam Pencarian
Seorang Warga di Cikahuripan Lembang Diduga Terseret Longsor, Masih Dalam Pencarian
Inter Milan
Link Live Streaming Como vs Inter Milan Penentuan Scudetto Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.