Google Uji Coba Sistem Anti Pencurian HP Android

Anti Pencurian HP Android
(Pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Google sedang mengembangkan Anti-Theft System atau sistem anti pencurian yang terintegrasi di HP Android, dan saat ini sedang menguji coba sistem tersebut di Brasil.

Langkah ini perusahaan ambil untuk melindungi jutaan perangkat Android yang curi setiap tahun di negara tersebut. Sistem ini fokus pada perlindungan data pengguna dan memanfaatkan berbagai sensor smartphone untuk mencegah akses yang tidak sah.

Meskipun smartphone tercuri, berharap data pengguna tetap aman dan lokasi perangkat dapat terdeteksi.

Sebelumnya, pengguna perangkat wajib untuk log-in ke akun Google dan menginstal aplikasi Find My Device. Beberapa kasus pencurian smartphone dapat menyebabkan kerugian finansial yang besar jika pencuri dapat mengakses data pribadi pengguna. Oleh karena itu, sistem anti-pencurian Google bertujuan untuk mencegah akses tidak sah dengan pendekatan berlapis.

Beberapa pendekatan yang dilakukan oleh sistem anti pencurian Google untuk HP android:

1. Deteksi Gerakan

Ponsel dapat mendeteksi gerakan tiba-tiba yang mengindikasikan potensi pencurian. Hal ini memicu penguncian layar otomatis yang memerlukan kata sandi atau PIN untuk akses lebih lanjut.

2. Pengenalan Aktivitas Mencurigakan

Sistem tetap waspada bahkan saat ponsel dalam keadaan diam. Jika mendeteksi aktivitas yang mencurigakan, seperti internet terputus dalam waktu lama atau kartu SIM dicabut, sistem akan mengunci ponsel secara otomatis untuk mencegah akses yang tidak sah.

BACA JUGA : Cara Melihat Password yang Tersimpan di Google Chrome

3. Kunci Jarak Jauh melalui Nomor Telepon

Google memperkenalkan fungsi kunci jarak jauh, di mana pengguna dapat mengunci ponsel yang hilang atau curi dengan memasukkan nomor telepon mereka di situs web Google yang tertuju dan memverifikasi identitas.

Dengan adanya sistem anti-pencurian terintegrasi ini, diharapkan pengguna Android dapat merasa lebih aman dan tenang dalam menjaga data pribadi mereka serta melindungi perangkat mereka dari akses yang tidak sah.

Google terus berupaya untuk meningkatkan keamanan dan perlindungan data pengguna melalui inovasi teknologi yang canggih.

 

(Hafidah Rsiamyanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Kemarau Kekeringan Meteorologis
44 Persen Wilayah Indonesia Dilanda Kemarau, Ancaman Kekeringan Meteorologis Membayangi
JNE Raih Sertifikasi ISO 27001:2022
JNE Raih Sertifikasi ISO 27001:2022 Sistem Manajemen Keamanan Informasi
Arti FYP di TikTok
Cek, Arti FYP di TikTok dan Cara Kerjanya!
Noa dan Estella Berharap Lolos di TC Timnas Wanita Indonesia
Noa dan Estella Berharap Lolos di TC Timnas Wanita Indonesia
Kurap di kaki
5 Bahan Alami Ini Ampuh Obati Kurap! Terutama Bagian Kaki
Berita Lainnya

1

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Belanda Vs Australia Group D Euro 2024

2

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

3

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

4

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

5

Kalahkan Italia 1-0 Spanyol Lolos Babak Knockout Euro 2024
Headline
Argentina Melaju Usai Kalahkan Chile 1-0
Argentina Melaju Usai Kalahkan Chile 1-0 di Copa America 2024
GERAM: Narkoba Bagai Monster
GERAM: Narkoba Bagai Monster yang Renggut Masa Depan
Pogba Sebut Kariernya Berakhir
Tamat, Diskors Empat Tahun, Pogba Sebut Kariernya Berakhir
Euro 2024 Denmark Vs Serbia Imbang
Duel Denmark Vs Serbia Imbang 0-0 di Euro 2024, Tim Dinamit Melaju ke 16 Besar