Golkar Berjaya di Bandung Barat, Edi Rusyandi Berpeluang Maju Pilkada

golkar bandung barat, pilkada, edi rusyandi
Kader Golkar Edi Rusyandi (tengah) berpeluang maju di Pilkada Kabupaten Bandung Barat (KBB). (Foto: Tri/TM)

Bagikan

BANDUNG BARAT,TM.ID: Partai Golkar diprediksi bakal menjadi pemenang Pemilu 2024 di  Kabupaten Bandung Barat (KBB) dengan 8 kursi di DPRD. Meski raihan kursinya sama dengan PKS, namun partai berlambang pohon beringin ini unggul dari total suara.
Ketua Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar KBB, Sunarya Erawan merasa bersyukur atas pencapaian di Pemilu 2024. Meski perhitungan suara masih berlangsung dan KPU KBB belum mengggelar rapat pleno, namun hampir dipastikan Partai Golkar menjadi peraih suara terbanyak.
“Syukur Alhamdulillah atas pencapaian pada Pemilu 2024 ini. Tentunya semua berkat kerja keras jajaran pengurus, fraksi, para calon anggota legislatif (caleg), dan seluruh kader. Dengan menjadi peraih suara terbanyak Partai Golkar bisa kembali menjadi pemimpin (ketua) DPRD KBB,” kata Sunarya Erawan, Senin (26/2/2024).
Menurutnya kemenangan di Pemilu 2024 menjadi momentum pula untuk menjadikan kadernya sebagai Bupati Bandung Barat. Pasalnya, sejak KBB berdiri dan kini sudah menginjak usia 17 tahun belum pernah kader Partai Golkar menjadi bupati.
“Saya sangat setuju jika Partai Golkar pada Pilkada nanti mengusung kadernya sendiri. Banyak kader yang berpotensi dan bisa memimpin Bandung Barat. Ini tentunya sebuah kesempatan yang jangan disia-siakan, karena belum tentu pemilu mendatang suara Partai Golkar bisa seperti sekarang,” tandas sesepuh partai berlambang pohon beringin ini.
Meski diakuinya, keputusan untuk siapa yang menjadi calon bupati ada di tangan DPP Partai Golkar. Namun ia yakin, DPP tidak akan gegabah dalam mengambil keputusan.
“Saya yakin DPP pasti akan berhati-hati dalam memilih calon yang bakal diusung. Kami yang di daerah tentunya tetap mengusulkan kader dari internal partai. Saya melihat banyak kader yang mumpuni bisa diusung menjadi calon. DPP sendiri pasti akan mempertimbangkan apa yang daerah usulkan dan pastinya juga berpatokan pada hasil survei,” paparnya.
Diberitakan sebelumnya, DPP Partai Golkar sudah mengeluarkan surat perintah penugasan Bakal Calon Bupati (Balonbup) Bandung Barat periode 2024-2029. kepada Edi Rusyandi.
Politisi muda asal Kecamatan Cipongkor ini
mendapat surat perintah penugasan dan pengarahan langsung dari Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Tidak hanya Edi Rusyandi, ada 1.117 bakal calon kepala daerah yang disiapkan  berlaga pada Pilkada Serentak tahun 2024. Mereka mendapat pengarahan dari Airlangga Hartarto  di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat pada Selasa, 21 November 2023.
Raihan suara Edi Rusyandi dalam Pileg 2024 terbilang fantastis bakal meraup 70 ribu suara, raihan ini mencengangkan lantaran pada pileg 2019, si anak ajaib dari selatan ini meraup 19.700 suara hingga menduduki jabatan anggota legislatif DPRD Provinsi Jawa Barat 2019-2024.
Sekretaris DPD Partai Golkar KBB, Asep Miftah Sofwan menilai perintah penugasan tersebut merupakan bagian daripada upaya partai dalam menyiapkan potensi kader internal untuk mempersiapkan diri mengikuti Pilkada sedini mungkin.
“DPD Partai Golkar KBB memandang Edi Rusyandi memiliki kapasitas dan modal sosial. Apalagi berdasarkan hasil survei pada bulan Juli yang lalu, popularitas Edi Rusyandi cukup tinggi,” kata Asep Miftah.
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.