Geser BJ Habibie, Prabowo Subianto Jadi Presiden Tertua di RI

prabowo jadi presIden tertua RI
(bimata)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Prabowo Subianto telah ditetapkan sebagai presiden terpilih 2024 oleh KPU, bersama Gibran Rakabuming Raka sebagai wakil presiden terpilih.

Saat berhasil dilantik sebagai presiden pada 20 Oktober mendatang, Prabowo Subianto akan jadi presiden tertua Republik Indonesia (RI) ketika dilantik.

Sebelumnya, Presiden ketiga RI Bacharuddin Jusuf Habibie atau BJ Habibie, menjadi presiden tertua saat dilantik, yakni di usia 61 tahun pada 1998.

Pada 20 Oktober 2024 nanti, presiden terpilih Prabowo Subianto akan genap berusia 73 tahun. Artinya, ia akan menggeser Habibie dan menjadi presiden tertua saat dilantik.

Pria bernama lengkap Prabowo Subianto Djojohadikusumo ini lahir di Jakarta pada 17 Oktober 1951.

Prabowo akan masuk usia 73 tahun pada 17 Oktober 2024, tiga hari sebelum pelantikannya sebagai presiden RI 2024 pada 20 Oktober 2024.

Sementara wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka akan menjadi wakil presiden termuda saat dilantik, yakni berusia 37 tahun.

Gibran lahir di Surakarta pada 1 Oktober 1987 dan genap berusia 37 tahun pada 1 Oktober kemarin, menggeser Mohammad Hatta yang sebelumnya menjadi wapres termuda saat dilantik, yakni 43 tahun.

Sampai saat ini, sudah ada tujuh presiden dan 13 wakil presiden RI yang pernah menjabat dan memimpin Indonesia. Sebagai presiden dan wapres terpilih, Prabowo Subianto akan menjadi presiden ke-8 RI dan Gibran akan menjadi wakil presiden ke-14.

Usia Semua Presiden RI saat Dilantik

Sebelum Prabowo-Gibran, berdasarkan usia, Soekarno adalah presiden termuda RI pada saat dilantik (44 tahun) dan Mohammad Hatta menjadi wakil presiden termuda (43 tahun).

Berikut daftar usia presiden Indonesia dari masa ke masa saat mereka dilantik:

  • Soekarno, dilantik jadi Presiden pertama Republik Indonesia pada tahun 1945 saat berusia 44 tahun.
  • Soeharto, Presiden kedua Republik Indonesia yang dilantik pada tahun 1966 saat berusia 45 tahun.
  • Bacharuddin Jusuf Habibie atau BJ Habibie, Presiden ketiga Republik Indonesia yang dilantik di usia 61 tahun pada 1998.
  • Abdurrahman Wahid atau akrab disapa Gus Dur, Presiden keempat Republik Indonesia yang dilantik jadi presiden pada 1999 saat berusia 59 tahun.
  • Megawati Soekarnoputri, Presiden kelima Republik Indonesia yang dilantik saat berusia 54 tahun pada 2001.
  • Susilo Bambang Yudhoyono atau akrab disapa SBY, Presiden keenam Republik Indonesia yang dilantik saat berusia 55 tahun pada 2004.
  • Joko Widodo atau Jokowi, Presiden ketujuh Republik Indonesia yang masih memimpin hingga saat ini. Ia dilantik pada 2014 saat berusia 53 tahun.

BACA JUGA: Sebelum Pelantikan Prabowo Ngebet Ketemu Megawati, Kepentingan Apa?

Saat berhasil dilantik sebagai presiden pada 20 Oktober mendatang, Prabowo Subianto akan menjadi presiden tertua RI dan Gibran Rakabuming akan menjadi wakil presiden termuda saat dilantik.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ester Nurumi Tri Wardoyo
Piala Sudirman 2025, Indonesia Menang Telak 5-0 atas Inggris
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 28 April 2025
Pencarian anak hilang
Gegara CCTV Rusak, Pencarian Anak Hilang di Pesanggrahan Jaksel Terhambat
Demi Berobat, Pria di Papua Barat Beli 13 Kursi Pesawat Sekaligus
Demi Berobat, Pria di Papua Barat Beli 13 Kursi Pesawat Sekaligus
Penyelundupan Beras
Penyelundupan Ratusan Karung Beras dan Gula Pasir dari Malaysia Berhasil Digagalkan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
alex-marquez-di-sprint-race-motogp-spanyol-2025-foto-gresini-znfc
Alex Marquez Raih Kemenangan Perdana MotoGP, Ukir Sejarah Keluarga di Jerez
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-25
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.