Gercep, Kemensos Salurkan Logistik Puting Beliung Subang Rp138 Juta

puting beliung subang
(x)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Menteri Sosial RI Saifullah Yusuf (Gus Ipul) mengatakan Kemensos telah menyalurkan bantuan untuk para korban terdampak puting beliung di Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Adapun total bantuan yang diberikan yaitu senilai Rp 138.287.900.

“Kemensos mengirimkan logistik dari gudang Dinsos Subang dan gudang Sentra Inten Suweno Bogor,” kata Gus Ipul, Senin (6/1/2025).

Adapun bantuan yang didistribusikan dari gudang Dinsos Subang berupa 200 paket makanan siap saji, 24 paket makanan anak, 20 paket family kit, 20 paket kidswear, 90 selimut, 10 kasur, dan 30 tenda gulung. Selain itu juga 80 paket makanan anak, 20 paket family kit, 20 paket kidswear, 160 selimut, 90 kasur, dan 20 tenda gulung.

Sebelumnya, Kabupaten Subang, Jawa Barat dilanda angin puting beliung pada Minggu (5/1/2024). Hujan deras, angin kencang, dan petir yang juga terjadi mengakibatkan sejumlah atap rumah warga terhempas dan sebagian dinding rumah ambruk.

Tidak ada korban jiwa dalam tragedi ini. Kemensos mencatat sebanyak 59 rumah terdampak mulai dari rusak ringan hingga berat.

Rumah rusak terjadi di Desa Parigimulya Kecamatan Cipunagara, Desa Kalensari Kecamatan Compreng, Desa Cigugur Kecamatan Pusakajaya, dan Desa Sujamelang Kecamatan Kasomalang.

BACA JUGA: Puluhan Rumah di Subang Rusak Dihantam Angin Puting Beliung

“Kemensos melalui Tagana bersama dinas sosial mendata dan asesmen warga yang rumah-rumahnya terdampak angin puting beliung,” kata Gus Ipul.

Saat ini, Kemensos masih menunggu usulan dari Dinas Sosial setempat Untuk perbaikan rumah rusak. Unsur yang terlibat membantu para korban terdampak yaitu petugas Sentra Inten Suweno, Dinas Sosial Kabupaten Subang, dan Tagana Subang.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon Hadir di Indonesia, Untuk Sultan Doyan Petualang!
Manchester City
Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
kemacetan horor tanjung priok
Gubernur Pramono Minta Maaf Soal Kemacetan Tanjung Priok
eksploitasi sirkus taman safari-2
Jadi Sorotan Dugaan Eksploitasi, Begini Sejarah Sirkus OCI Taman Safari
A41I4726.0
Patricio Pitbull Akui Salah Langkah di Debut UFC: Saya Terlalu Santai
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.