Generasi Mobil Listrik Mini Electric Terbaru Bakal Meluncur Tahun Depan

Penulis: distopia

mini electric
(mini)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Menghadapi era kendaraan listrik yang semakin mendominasi, sejumlah produsen otomotif berlomba menghadirkan inovasi terbaru, teramasuk perusahaan asal Inggris, Mini yang memperkenalkan mobil listrik Mini Electric.

Mini Electric merupakan kendaraan full listrik premium pertama di Indonesia yang meluncur pada pertengahan tahun 2022.

Kehadiran Mini Electric pun mendapat sambutan hangat dari para penggemar otomotif. BEV dari Mini ini mendapatkan tempat di hati konsumen, menjadi pilihan favorit setelah suksesnya Mini Countryman yang telah meluncur di Tanah Air.

MINI Electric

“Penjualan Mini saat ini semakin berkembang, terutama kendaraan listrik Mini E yang menjadi salah satu kendaraan favorit dari rangkaian Mini Cooper, setelah Countryman,” ujar Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia, di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, pada Rabu (30/9/2023).

BACA JUGA: Penggunaan Selama 5 Hari, Mobil Elektrik Wuling Air Ev Cuma Butuh Charge Rp30 Ribuan

Mini Electric berhasil mencatat penjualan sebanyak 54 unit pada periode Januari-Juli 2023. Di sisi lain, penjualan Countryman CKD mencapai 159 unit pada rentang waktu yang sama.

Jodie melanjutkan dengan mengungkapkan bahwa Mini akan semakin fokus pada pengembangan kendaraan listrik.

Perusahaan, kata dia, sudah merencanakan peluncuran model kendaraan listrik Mini lainnya pada tahun depan.

“Mini akan fokus pada Mini Electric, dan kami akan memperkenalkan model-model kendaraan listrik lainnya dari Mini tahun depan. Namun, tentu saja, di masa depan, setiap model Mini akan memiliki varian listrik,” ungkap Jodie, melansir Kompas.

Namun, dalam perjalanan menuju transformasi menjadi pabrikan full electric, Jodie menegaskan bahwa perubahan ini akan berlangsung secara bertahap.

“Tentu saja, ini akan berjalan secara bertahap. Kami akan mulai dengan model tertentu dan kemudian secara bertahap menghadirkan opsi kendaraan listrik untuk semua model,” kata Jodie.

Saat ini, Mini memiliki beberapa varian yang dijual di Indonesia, termasuk 3 Door, 5 Door, Convertible, Clubman, Countryman, dan John Cooper Works. Varian listrik baru tersedia pada model 3 Door.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lowongan kerja pemkab karawang
Ribuan Pabrik di Karawang Tutup Info Lowongan Kerja ke Disnakertrans, Ada Apa?
yamaha gear ultima hybrid
Punya Yamaha Gear Ultima Hybrid? Terapin Ini Bikin Bensin Awet!
Subaru WRX tS M/T EyeSight
Subaru WRX tS M/T EyeSight Tembus Rp 1 Miliar Lebih di Indonesia, Kolektor Item Bos!
Chris John Bogor
Petinju Legendaris Chris John Ikut Dirikan House of Combat di Bogor, Pusat Beladiri yang Bukan Hanya Tinju dan MMA
tere liye fufufafa
Tere Liye Kritisi Kasus Fufufafa, Gegara Mahasiswa ITB Dipenjara Gegara Meme?
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

3

Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Prodi Ilmu Komunikasi Telkom University dan Yayasan Panrita Peduli Hadirkan Program "Guru Literat AI" untuk Aktivis Pendidikan Sulawesi Selatan
Headline
Geger! Polisi Ungkap Kasus Aliran Sesat di Papua
Geger! Polisi Ungkap Kasus Aliran Sesat di Papua
pengantin OTK
Detik-Detik Pengantin Diserang OTK di Palembang, Akad Nikah Berujung di UGD!
Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Blang Pidie Aceh
Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Blang Pidie Aceh
tni kejagung
Prajurit TNI Dikerahkan ke Kantor Kejaksaan se-Indonesia, Kejagung Angkat Bicara

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.