Ganjar Parnowo Minta Relawan Hormati Proses Pemilu 2024

Penulis: Vini

Ganjar Tegaskan Keputusan Oposisi
Ganjar Pranowo (Tangkap Layar Instagram @ganjar_pranowo)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Calon presiden Ganjar Pranowo mengimbau kepada relawannya agar menghormati proses Pemilu (Pemilihan umum) 2024 yang masih berlangsung sampai saat ini.

“Saya ingatkan kepada kawan-kawan, satu, jangan hoaks. Kita mesti jaga kesatuan persatuan, kita menghormati proses yang sedang berjalan sehingga suasananya bisa kondusif,” kata Ganjar di Gedung TKRPP, Jakarta, mengutip Antara Jumat,(23/2/2024).

Calon Presiden nomor urut 03 itu juga mengatakan, jika ada masyarakat yang ingin protes mengenai proses pemilu, ia berharap masyarakat dapat menyampaikannya dengan cara yang baik.

BACA JUGA: Ganjar Pranowo Gulirkan Hak Angket Kecurangan Pemilu, Jokowi Bereaksi!

Ganjar juga mengakui bahwa dirinya terkejut serta terharu akan antusias warga yang masih menikuti rangkaian proses pemilu sampai sekarang.

Ia juga mengungkapkan bahwa banyak relawan yang menceritakan kondisi-konsisi yang ada di lapangan.

Oleh karena itu, Ganjar mengatakan pengawalan suara rakyat sampai KPU (Komisi Pemilihan Umum) merupakan hal yang sangat baik.

Sebelumnya, KPU telah mengumumkan 3 pasangan calon presiden dan wakil presiden yang akan mengikuti pemilu 2024.

Pasangan nomor urut 01 yaitu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dan pasangan nomor urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud Md.

Dan proses pemungutan suara pemilu 2024 berlangsung pada tanggal 14 Februari 2024.

(Vini/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Cinta Brian Gisel
Cinta Brian dan Gisel Bikin Heboh di Pernikahan Luna Maya, Beneran Jadian?
Pengedar sabu
Buruh Harian di Subang Tersandung Kasus Peredaran Sabu
Polres Garut Grebek Warung
Polres Garut Grebek Warung Penjual Tuak dan Obat Terlarang di Kadungora
Fetty Anggraenidini
Fetty Anggraenidini Dorong Sekolah Rakyat, Wujudkan Pendidikan Merata
DP3A Intensifkan Sosialisasi Pencegahan Bullying di Sekolah
DP3A Intensifkan Sosialisasi Pencegahan Bullying di Sekolah
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

4

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
ibu bawang (2)
Polisi Seret Pelaku Hajar Ibu-Ibu Pencuri Bawang di Pasar Boyolali
hasto kpk
Sidang Hasto Tegang, Pengacara Keberatan pada KPK!
Cara Daftarkan anak Barak Militer
Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer
Ijazah Asli Jokowi
Kuasa Hukum Sebut Ijazah Asli Jokowi Dokumen Penting dan Rahasia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.