BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sebuah video yang diunggah di akun TikTok @deddyyevrisitorus pada Kamis (26/9/2024) memperlihatkan seorang pria mirip Bobby Nasution, Wali Kota Medan, sedang memeluk seorang wanita mirip Clara Wirianda, selebgram yang diisukan dekat dengannya.
Dalam video tersebut, pria yang mirip menantu Presiden Jokowi itu mengenakan pakaian dinas warna putih, sementara wanita di sampingnya terlihat memakai setelan kemeja hitam dengan rambut panjang digerai ke belakang.
Video tersebut menunjukkan keduanya awalnya berdiri bersebelahan, kemudian wanita tersebut merengkuh tubuh pria sambil mencium pipinya. Pria yang mirip Bobby Nasution pun merangkulkan tangannya ke bahu wanita tersebut sambil tersenyum lebar.
“Bobby Nasution (emoji hati) Clara Wirianda,” bunyi keterangan di dalam video tersebut.
“Orang Sumut harus bangga punya calon gubernur yang akrab dengan rakyatnya!,” imbuhnya
@deddyyevrisitorus Bukan muhrim jgn jadi alasan utk tidak akrab dengan rakyat jelata, apalagi dgn rakyat jelita! Bangga dgn Calon gubernur sumut yg “ramah”!!! #fyp #fypシ #fypdongggggggg #fypシ゚viral #fyppppppppppppppppppppppp #foryou #foryoupage #fypdong #viralvideo #fypage #fypdoooonggg #sumaterautara #medan #clara
“Bukan muhrim jangan jadi alasan untuk tidak akrab dengan rakyat jelata, apalagi dengan rakyat jelita! Bangga dengan Calon Gubernur Sumut yang “ramah”!!!” sindir pemilik akun di caption.
Unggahan ini pun dibanjiri dengan berbagai macam komentar dari warganet. Sebagian besar netizen merasa heran dan mempertanyakan keaslian video tersebut.
BACA JUGA : Sosok Clara Wirianda Kembali Tersorot Usai Isu Hubungan dengan Bobby Nasution
Namun, tidak sedikit pula netizen yang menegaskan bahwa video tersebut hasil editan kecerdasan buatan atau AI. Setelah ditelusuri, rupanya benar video tersebut merupakan buatan AI.
Hal ini terlihat dari perubahan tangan sang pria serta pergerakan yang tidak halus di bagian wajah perempuannya.
Terlepas dari keaslian video tersebut, unggahan ini kembali memicu perbincangan hangat di kalangan warganet, khususnya di Sumatera Utara.
(Hafidah Rismayanti/Budis)