Fabio Quartararo Diprediksi Tetap Setia pada Yamaha, Pilihan Seumur Hidup?

Fabio Quartararo (Foto: MotoSport).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Fabio Quartararo diperkirakan akan terus bertahan bersama Yamaha untuk jangka panjang, setelah menandatangani kontrak besar yang menjadikannya salah satu pembalap dengan bayaran tertinggi di MotoGP.

Meski begitu, ia didesak untuk kembali menunjukkan performa terbaiknya dan bersaing di barisan depan.

Quartararo, juara dunia MotoGP 2021, mengikat kesepakatan jangka panjang bersama Yamaha tahun lalu. Ia dilaporkan menerima bayaran sebesar €12 juta per musim.

Namun, keputusan tersebut kini menjadi beban tersendiri, mengingat performa Yamaha yang belum kembali kompetitif dalam beberapa musim terakhir.

Sejak meraih gelar juara dunia, performa Quartararo mengalami penurunan signifikan. Meski ada tanda-tanda kebangkitan, Yamaha masih belum mampu memenangkan balapan ataupun bersaing memperebutkan gelar juara dunia.

Menurut pengamat dan veteran paddock MotoGP, Carlo Pernat, Quartararo tidak lagi menjadi pusat perhatian di bursa pembalap, melainkan pembalap muda berbakat Pedro Acosta.

“Saya merasa jauh lebih sulit bagi Fabio Quartararo untuk meninggalkan Yamaha. Jika Ducati memiliki motor yang kompetitif, maka Acosta yang akan mereka pertimbangkan karena usianya jauh lebih muda,” ujar Pernat kepada MOW, dikutip Selasa (22/4/2025).

Pernat juga menilai bahwa Quartararo kini sudah terlalu lekat dengan Yamaha, dan akan sulit baginya untuk berpindah tim.

“Quartararo sudah membuat pilihannya dua tahun lalu, dan kini mungkin harus tetap setia pada keputusan itu. Namanya akan selalu terikat dengan Yamaha,” katanya.

“Yamaha akan datang kembali bersaing, tetapi KTM adalah cerita yang berbeda. Mereka akan datang dengan kekuatan penuh, dan Quartararo akan menjadi bagian dari itu,” lanjutnya.

BACA JUGA:

Yamaha Beberkan Kesiapan Mesin V4 di MotoGP

Yamaha sendiri mulai menunjukkan langkah positif di musim 2025. Bergabungnya tim satelit Pramac ke dalam struktur Yamaha memberikan tambahan penting dari sisi data, motor, serta pengembangan pembalap.

Quartararo juga sempat menunjukkan performa menjanjikan pada MotoGP Qatar. Ia lolos kualifikasi di posisi ketiga, finis kelima pada sprint, dan ketujuh di balapan utama.

Meski belum kembali meraih kemenangan, performa tersebut menunjukkan bahwa Quartararo dan Yamaha mulai menemukan kembali ritme kompetitif mereka.

Kini, publik menanti apakah pembalap asal Prancis itu mampu membawa Yamaha kembali ke barisan terdepan MotoGP, seperti yang pernah ia lakukan pada 2021.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Olahraga Padel
Demam Olahraga Padel: 10 Seleb yang Lagi Ketagihan Main Raket!
jeene-ostapenko-2578741410
Jelena Ostapenko Hentikan Dominasi Sabalenka, Raih Gelar Stuttgart Open 2025
4ae27fc1fec6a71c8e31b816c177fb07
Tanpa Ginting, Jonatan Christie Ungkap Tugas Beratnya di Piala Sudirman 2025
Fucoidan
Dosen UNAIR Ungkap Potensi Fucoidan: Obat Sapu Jagat dari Laut Indonesia
Impor Beras
Stok Beras Aman, Zulhas Klaim Indonesia Tak Perlu Impor Hingga 2026
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Catat, Ini Jadwal Terakhir Tukar Pecahan Rupiah Sudah Tidak Laku

4

Paus Fransiskus Meninggal Dunia

5

Tim Sar Gabungan Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Citarum
Headline
pabrik byd ormas
Pabrik BYD di Subang Didatangi Ormas, Minta Japrem?
Paus Fransiskus - Menag RI jpeg
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Menag RI Turut Berduka
Tim Sar Gabungan Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Citarum
Tim Sar Gabungan Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Citarum
Mahkota Binokasih - Instagram Pemkab Bogor jpg
Mahkota Binokasih Disambut Sakral di Bogor: Penantian Lama Pusaka Raja Sunda di Tanah Pajajaran

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.