Efek Negatif 7 Makanan Jika Dikonsumsi Bersama Durian

efek makan durian
(Freepik)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Waspada, ada efek negatif jika mengonsumsi durian bersamaan dengan tujuh jenis makanan/minuman ini. Simak penjelasannya.

Durian adalah buah tropis yang memiliki ciri khas kulit keras dan berduri. Durian dikenal sebagai raja buah karena rasanya yang manis dan aromanya yang menyengat. Rasanya yang manis membuat buah ini banyak disukai oleh orang-orang.

Buah ini kaya akan vitamin C, kalium, serat, serta kalsium dan magnesium yang baik untuk menjaga kesehatan tulang. Buah ini juga dapat membantu menurunkan tekanan darah.

Namun, ada beberapa makanan dan minuman yang tidak boleh dikonsumsi bersama durian, karena dapat menyebabkan efek samping yang berbahaya bagi tubuh.

BACA JUGA: 4 Jenis Durian Unggulan Thailand Selain Montong, Wajib Coba!

Simak makanan dan minuman yang harus dihindari ketika sedang mengonsumsi durian:

1. Kopi

Dilansir dari Alodokter, mengonsumsi kopi bersamaan dengan durian dapat menyebabkan jantung berdebar, naiknya asam lambung, dan gejala perut kembung. Hal ini terjadi karena kopi dan durian memiliki kandungan asam dan gas yang tinggi.

2. Alkohol

Dilansir dari Alodokter, mengonsumsi durian bersama dengan alkohol tidak disarankan. Mengonsumsi keduanya secara bersamaan dapat menyebabkan gejala seperti intoksikasi atau keracunan alkohol seperti muntah, sakit kepala hingga penurunan kesadaran, mual, terutama pada konsumen yang memiliki faktor resiko gangguan hati dan ginjal.

Durian mengandung senyawa sulfur yang tinggi, sehingga dapat menghambat enzim yang memecah alkohol di dalam tubuh.

Akibatnya, kadar alkohol dalam darah meningkat dan dapat menyebabkan mabuk lebih lama. Durian juga dikenal dengan buah yang menghasilkan efek panas pada tubuh, sehingga mengonsumsinya bersama alkohol akan memperburuk keadaan.

3. Kepiting

Mengonsumsi kepiting bersama dengan durian tidak disarankan, karena dapat menyebabkan ketidaknyamanan di perut dan gangguan pencernaan.

Kepiting termasuk makanan yang bersifat “dingin”, sedangkan durian termasuk makanan yang “memanaskan”, hal ini dianggap tidak dapat menyeimbangkan.

Durian dan seafood sama-sama berlemak, sehingga membutuhkan waktu yang lebih lama untuk dicerna. Dilansir dari Alodokter, mengonsumsi kepiting setelah memakan durian harus diberi jarak setidaknya 1 sampai 2 jam.

4. Daging Sapi dan Kambing

Daging sapi dan kambing tidak boleh dikonsumsi bersama dengan durian, karena dapat menyebabkan peradangan dan membuat tubuh terasa panas.

5. Susu

Susu tidak boleh dikonsumsi bersama durian, karena dapat menyebabkan tekanan darah tinggi dan sakit kepala. Susu mengandung lemak jenuh yang dapat meningkatkan tekanan darah.

Durian mengandung asam yang tinggi, sedangkan susu mengandung protein kasein yang dapat menggumpal saat bereaksi dengan asam. Hal ini dapat menyebabkan ketidaknyamanan pada perut.

6. Soda

Dilansir dari Alodokter, mengonsumsi soda bersama durian dapat memberikan efek samping berupa kembung, karena durian dan soda mengandung gas.

Bagi penderita penyakit diabetes, maag, dan hipertensi, mengonsumsi soda dan durian secara bersamaan harus dihindari, karena dapat menyebabkan kondisi memburuk seperti maag kambuh, tensi dan kadar gula juga bisa naik secara bersamaan.

7. Terong

Mengonsumsi terong dan durian dapat menyebabkan peningkatan suhu tubuh, kembung, atau refluks asam lambung. Terong dapat meningkatkan suhu tubuh, durian memiliki kandungan kalori yang tinggi sehingga dapat memberikan sensasi hangat di perut.

Kombinasi kedua makanan tersebut dapat mengganggu keseimbangan termal tubuh. Selain itu, kombinasi makanan tersebut juga dapat memperparah gejala demam, sembelit, atau sakit tenggorokan.

Itulah 7 makanan yang sebaiknya tidak dikonsumsi secara bersamaan. Jagalah kesehatan Anda dengan memperhatikan asupan makanan yang masuk kedalam tubuh.

 

(Magang UIN SGD/Khansa Az-Zahra-Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Manfaat biji Nangka
Cek, 4 Manfaat Biji Nangka Bagi Kesehatan
Rasyid Rajasa
Pernikahan Mewah Rasyid Rajasa dan Tamara Kalla: Tiga Presiden Jadi Saksi
MBG Dinas Ketahanan Pangan Kota Bandung
Aneh! MBG Kota Bandung Sudah Berjalan, Dinas Ketahanan Pangan Tak Dilibatkan
Lampu LED
Jadikan Belajar Lebih Nyaman dengan 5 Rekomendasi Lampu LED Ini!
Mahasiswa UHS
Peduli Terhadap Petani Disabilitas, Mahasiswa UHS Gelar "Suara untuk Kesetaraan
Berita Lainnya

1

Renato Veiga Ucapkan 'Kumaha Damang?', Tunjukkan Kedekatan dengan Fans Indonesia

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Buntut Pemerasan WNA Tiongkok, 30 Pejabat Imigrasi Soetta Dicopot

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Saat Gas LPG Melon Langka Pemerintah Beberkan Sejumlah Alasan?
Saat Gas LPG Melon Langka, Pemerintah Beberkan Sejumlah Alasan?
jorge-martin-aprilia-racing
Aprilia Fokus Jinakkan RS-GP untuk MotoGP 2025
Guru Ngaji Banting Balita di Tangerang
Miris! Dalih Kesal Sama Korban, Guru Ngaji di Tangerang Banting Balita
30 Pejabat Imigrasi Soetta Dicopot
Buntut Pemerasan WNA Tiongkok, 30 Pejabat Imigrasi Soetta Dicopot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.