Ditahan Imbang Kolombia 1-1 Brasil Bertemu Uruguay pada Perempat Final Copa America 2024

Penulis: usamah

Kolombia 1-1 Brasil Copa America 2024
Timnsa Berasil bermain imbang dengan Kolombia 1-1 di Copa America 2024 (Instagram @copaamerica)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tim Samba (julukan Timnas Brasil) ditahan Kolombia 1-1 di Levi’s Stadium, California, Rabu (3/7/2024) pagi WIB. Dengan hasil ini Timnas Brasil akan berjumpa dengan Uruguai pada perempat final Copa America 2024.

Timnas Brasil dan Kolombia bermain terbuka dengan intensitas tinggi sejak awal babak pertama. Kedua tim saling jual beli serangan untuk mampu mencegak gol pertama.

Pada menit ke-11, Brasil mampu unggul lebih dahulu atas Kolombia. Raphinha mencetak gol lewat skema tendangan bebas untuk membawa Brasil unggul 1-0.

Gol ini membuat Kolombia meningkatkan intensitas serangannya demi mendapatkan gol balasan. Usaha Kolombia baru membuahkan hasil di penghujung babak pertama.

Daniel Munoz mencetak gol setelah memaksimalkan umpan matang Jhon Cordoba pada menit ke-48. Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Brasil yang membutuhkan kemenangan untuk menjadi juara grup langsung membombardir lini pertahanan Kolombia. Vinicius Junior, Rodrygo, dan Raphina beberapa kali merepotkan baris pertahanan Kolombia, tapi belum mencetak gol tambahan.

Brasil memiliki peluang lewat tendangan bebas Raphinha pada menit ke-59. Kali ini bola yang disepak Raphinha masih melenceng dari gawang.

Berselang semenit kemudian giliran gawang Brasil yang dikawal Alisson Becker berada dalam ancaman Jhon Arias. Sebuah umpan mendatar yang kencang disodorkan Luis Dias, namun penyelesaian akhir Rafael Borre membuat bola melambung.

Usaha menit akhir dari Brasil melalui sepakan Andreas Pareira masih bisa digagalkan kiper Camilo Vargas. Hingga laga bubar, skor imbang 1-1 bagi kedua tim tidak berubah.

Hasil ini tak menguntungkan bagi Brasil, karena lolos ke perempat final dengan status runner-up Grup D. Tim Samba dengan lima poin kalah dari Kolombia sebagai juara grup dengan tujuh poin.

BACA JUGA: Hasil Copa America 2024: Brasil vs Kolombia Berakhir Imbang

Di perempat final, Brasil akan menghadapi lawan sulit, yakni juara grup C Uruguai. Laga Brasil vs Uruguai dijadwalkan akan berlangsung di Allegiant Stadium, Minggu (7/7/2024) pagi WIB.

Susunan Pemain:

Brasil: Alisson Becker, Danilo, Eder Militao, Marquinhos, Wendell, Bruno Guimaraes, Joao Gomes, Raphinha, Lucas Paquetá, Vinicius Junior, Rodrygo.

Pelatih: Dorival Junior

Kolombia: Camilo Vargas, Deiver Machado, Carlos Cuesta, Davinson Sanchez, Daniel Munoz, Jhon Arias, Jefferson Lerma, R Rios, Luis Diaz, Jhon Córdoba, James Rodriguez.

Pelatih: Nestor Lorenz

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ijazah Palsu Jokowi
CEK FAKTA: Roy Suryo Ditahan karena Ijazah Palsu Jokowi
budi arie judol (2)
Dakwaan Judol Seret Nama Budi Arie, hingga Libatkan Lulusan SMK
Ninja Scroll Token
Rahasia Dapatkan Skin Eksklusif MLBB x Naruto Gunakan Ninja Scroll Token
joe biden kanker prostat
Joe Biden Didiagnosis Kanker Prostat Agresif
Terobos Zona CFD Margonda, Mobil Dihadang dan Disoraki Warga
Terobos Zona CFD Margonda, Mobil Dihadang dan Disoraki Warga
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Strategi Cost Leadership

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Longsor Menutup Akses Jalan Sersan Badjuri Cihideung

5

Menkes Sebut Gaji Rp15 Juta Lebih Pintar dan Sehat Dibanding Gaji Rp5 Juta?
Headline
demo akbar ojol
500 Ribu Ojol Demo Akbar Besok, Jakarta Lumpuh Aplikasi Dimatikan!
Kantor Desa Kendan dan Rumah Tertimpa Meterial Longsor Nagreg
Kantor Desa Kendan dan Rumah Tertimpa Meterial Longsor Nagreg
sidang perdana RK
Lisa Mariana Hadiri Sidang, Ridwan Kamil Absen Minta Sidang Diundur
link sidang perdata RK dan Lisa Mariana
Link Live Streaming Sidang Gugatan Perdata Lisa Mariana Melawan RK

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.