Dihiasi 2 Kartu Merah, Persib Bandung Sukses Menangkan Derby Indonesia

Penulis: Aak

Venue Yang Dipilih Persib Bandung
Suasana Bobotoh saat Padati Stadion (Foto RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Laga Derby Indonesia antara Persib Bandung versus Persija Jakarta dalam lanjutan pekan ke-6 Liga 1 2024/2025 telah usai.

Persib Bandung sukses meraih kemenangan atas Persija Jakarta dengan skor tipis 2-0 di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung pada Senin, 23 September 2024.

Gol pertama Persib di pertandingan ini hadir lewat sontekan Dimas Drajad di menit 38′ usai melakukan kombinasi serangan dengan Ciro Alves. Sedangkan gol kedua diciptakan lewat pemain pengganti, Ryan Kurnia di menit 84′ setelah mampu mengelabui Carlos Eduardo.

• Babak Pertama

Persib Bandung tampil dengan meyakinkan ketika memulai pertandingan kontra Persija Jakarta. Alur serangan Persib jauh lebih deras hingga mampu merepotkan pertahanan Persija.

Meski serangan Persib cukup deras, namun Persija mendapatkan peluang on target pertama di menit 8′ lewat bola sepakan Maciej Gajos. Beruntung Persib memiliki Kevin Mendoza yang sukses menghalau bola lewat kaki kirinya.

Sedangkan peluang on target Persib hadir lewat set piece Tyronne del Pino di menit 16′. Hanya saja bola sepakan menyusur tanah dari pemain asal Spanyol itu masih mampu dikuasai oleh Carlos Eduardo.

Tensi pertandingan mulai memanas, seiring dengan banyaknya pelanggaran yang terjadi. Alhasil, fullback Persija, Firza Andika harus mandi lebih cepat setelah mendapatkan kartu kuning kedua di mebit 29′.

Bermain dengan 10 pemain rupanya membuat Persija kesulitan. Alur serangannya semakin terhambat, terutama ketika memasuki sepertiga akhir lapangan. Situasi ini secara otomatis menguntungkan skuat Maung Bandung.

Hingga akhirnya di menit 38′, Stadion SJH bergemuruh usai jala gawang Carlos Eduardo bergetar oleh sontekan Dimas Drajad. Bermula dari umpan satu dua dengan Ciro Alves, Dimas yang mendapat ruang tembak langsung menempatkan bola ke sudut yang sulit dijangkau oleh kiper Persija, skor berubah menjadi 1-0.

Keunggulan ini membuat Persib semakin termotivasi untuk melakukan serangan demi serangan. Hanya saja skor 1-0 bertahan hingga wasit Muhamad Nazmi asal Malaysia meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan di babak pertama.

• Babak Kedua

Keunggulan satu gol di babak pertama, rupanya tak membuat Persib cepat puas dan langsung mengubah komposisi di sektor gelandang. Bojan Hodak memasukan Mateo Kocijan dan menarik Dedi Kusnandar.

Hasilnya, Persib jauh lebih seimbang, baik ketika menyerang maupun bertahan. Sedangkan Persija semakin tertekan hingga sering melakukan banyak kesalahan yang meguntungkab Persib.

Pada menit 54, Persib mendapat 3 peluang sekaligus dari kaki Ciro Alves, Beckham Putra, dan Mateo Kocijan usai Persija melakukan kesalahan di area pertahanannya. Namun sayang, 3 peluang beruntun itu masih belum mampu mengubah papan skor.

Tensi kembali memanas usai Persib mendapatkan dua kartu kuning pada menit 60′ kepada Beckham Putra dan Marc Klok. Namun salah satunya dianulir usai Muhamad Nazmi meninjau VAR dan Marc Klok diusir dari lapangan.

Setelah situasi berimbang, Persib mengubah skema dengan menarik Beckham Putra dan memasukan Rachmat Irianto. Hasilnya cukup berdampak, dimana serangan Persija mampu diredam dan Persib mulai mengandalkan transisi.

Untuk kedua kalinya, Stadion si Jalak Harupat bergemuruh tepatnya di menit 84′ usai Ryan Kurnia mampu melepaskan diri dari jebakan offside tim Persija. Ryan yang langsung berhadapan dengan Carlos Eduardo, langsung mengelabuinya hingga jala Persija kembali bergetar. Kedudukan berubah menjadi 2-0 dan bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

• Daftar Susunan Pemain Persib Bandung Vs Persija Jakarta:

Persib Bandung: Kevin Ray Mendoza, Gustavo Franca, Kakang Rudianto, Edo Febriansah, Nick Kuipers, Dedi Kusnandar, Marc Klok, Tyronne del Pino, Beckham Putra Nugraha, Ciro Alves dan Dimas Drajad.

Cadangan: Victor Igbonefo, Achmad Jufriyanto, Teja Paku Alam, Ryan Kurnia, Adzikry Fadlillah, Ferdiansyah, Robi Darwis, Mailson Lima, Mateo Kocijan, Rachmat Irianto, Henhen Herdiana, dan Rezaldi Hehanussa.

Persija Jakarta: Carlos Mota, Firza Andika, Muhammad Ferarri, Ondrej Kudela, Rizky Ridho, Maciej Gajos, Resky Fandi, Gustavo Santos, Riko Simanjuntak, Ryo Matsumura, dan Witan Sulaeman.

Cadangan: Andritany Ardhiyasa, Hanif Sjahbandi, Rayhan Hannan, Dia Syayid, Alwi Fadilah, Ilham Rio Fahmi, Agi Firmansyah, Akbar Arjunsyah, Pedro Dias, Marko Simic, Syahrian Abimanyu, dan Raka Cahyana Rizky.

 

(RF/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Persib Kehilangan Banyak Pemain Bertahan, Bojan Hodak Singgung Dua Nama Bek Veteran
Persib Kehilangan Banyak Pemain Bertahan, Bojan Hodak Singgung Dua Nama Bek Veteran
Zheng Qinwen
Akhiri Rekor Enam Kekalahan Beruntun, Zheng Qinwen Singkirkan Sabalenka di Roma
csm_2025_01_30-adnan-indah_8f725331ce
Tiga Wakil Ganda Indonesia Tembus Perempat Final Thailand Open 2025
Barcelona
Barcelona Kunci Gelar La Liga 2024/2025 Usai Tekuk Espanyol 2-0
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
luca-marini-repsol-honda-team
Luca Marini Akui Kesalahan Strategi di MotoGP Prancis
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.