Ini Tips Diet Ala Rasulullah! Yuk, Cobain Sekarang

Diet dalam islam
Diet dalam islam. (istrockphoto)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Diet, merupakan sebuah usaha yang dilakukan orang-orang yang merasa kelebihan berat badan dan menginginkan tubuh yang ideal, dalam islam sendiri menganjurkan untuk menjaga kesehatan dan postur tubuh yang ideal.

Namun, islam juga tidak membenarkan diet yang berlebihan, terutama menggunakan bahan-bahan yang tidak diperbolehkan dalam islam.

Diet Ala Rasulullah

Berikut ini merupakan diet yang dapat Anda coba mengikuti diet ala Rasulullah.

1. Niatkan Karena Allah

Mulailah dengan niat hanya kepada Allah SWT. Diet untuk memiliki tubuh ideal membuat tubuh lebih sehat dan jauh dari berbagai penyakit.

Selain itu, pola makan akan lebih terjaga baik dari segi waktu maupun kuantitas makanan yang dikonsumsi sesuai dengan kebutuhan tubuh dan tidak berlebihan.

Diet juga bisa diniatkan untuk menyenangkan hati suami, yang dapat menjadi pahala tersendiri bagi para istri sholehah.

2. Menunaikan Shalat Wajib dan Sunah

Shalat adalah cara beribadah kepada Allah SWT dengan gerakan-gerakan seperti berdiri, ruku, dan sujud yang memiliki manfaat tersendiri bagi kesehatan tubuh.

Gerakan dalam shalat membantu melancarkan peredaran darah dan menggerakkan seluruh tubuh, sehingga lemak-lemak dalam tubuh dapat terkikis sedikit demi sedikit.

3. Makan Makanan yang Halal

Kebutuhan makan tidak hanya terletak pada jumlah makanan yang dikonsumsi, tetapi juga pada nilai gizinya.

Kehalalan makanan sangat penting karena makanan halal menjadikan tubuh lebih sehat dan bugar meskipun makanan yang dikonsumsi tidak mewah dan tidak banyak.

“Makanlah makanan yang halal lagi baik dari apa yang Allah telah rezekikan kepadamu dan bertakwalah kepada Allah yang kamu beriman kepada-Nya.” (Q.S. An Nahl: 114)

4. Tidak Tidur Setelah Makan Berat

Tidur setelah makan banyak adalah kebiasaan buruk yang sering dilakukan.
Makan dalam jumlah banyak membuat perut kenyang dan mengantuk, sehingga setan membujuk untuk tidur.

Tidur setelah makan dapat menyebabkan perut buncit dan tubuh gemuk.

5. Melaksanakan Puasa Wajib dan Sunah

Puasa wajib adalah ibadah puasa yang dilakukan saat bulan Ramadhan, sementara puasa sunah dilakukan pada hari-hari tertentu seperti Senin dan Kamis atau puasa Daud.

Namun, niat berpuasa harus murni karena Allah SWT, bukan semata-mata untuk menurunkan berat badan.

Puasa efektif dalam mengatur pola makan dan memberikan waktu istirahat bagi organ pencernaan.

Dengan berpuasa, tumpukan lemak penyebab kelebihan berat badan dapat diminimalisir. Menu berbuka dan sahur juga harus diperhatikan nilai gizi dan takarannya.

6. Makan Secukupnya

Makan dengan porsi yang terlalu banyak dapat membuat berat badan tidak terkontrol. Islam mengajarkan untuk makan sebelum lapar dan berhenti sebelum kenyang.

Ketika lapar, kita cenderung makan dalam jumlah banyak, sedangkan makan hingga kenyang berlebihan tidak baik karena perut harus menampung makanan, air, dan udara untuk mencerna makanan serta memfungsikan organ tubuh lainnya.

“Makan dan minumlah, tetapi jangan berlebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang yang berlebihan.” (Q.S. Al-A’raf: 31)

7. Berdoa Kepada Allah

Ikhtiar dan doa adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan dalam kehidupan sehari-hari, termasuk dalam hal diet.

Tidak ada doa khusus untuk diet, namun kita bisa memohon langsung kepada Allah dengan bahasa kita sendiri.

BACA JUGA: Tips Kelola Dada Ayam untuk Menu Diet, Kaya Akan Kalori

Allah Maha Mendengar dan Maha Memahami semua bahasa hamba-Nya, jadi tidak perlu khawatir jika doa tidak dalam bahasa Arab.

Aplikasikan langkah di ala Rasulullah di atas, dalam program diet Anda agar lebih maksimal dan sesuai dengan ajaran islam.

 

(Virdiya/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
IMG_20241104_170618
Gugun Gusman Cetak Sejarah di One Pride MMA
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!

5

Update, Korban Tewas Akibat Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki Jadi 10 Orang
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya