Dewan Golkar Bantah Tak Bahas Pengganti Airlangga

Dewan Golkar Bantah Tak Bahas Luhut dan Bamsoet Gantikan Airlangga
Sekretaris Dewan Pakar Partai Golkar, Ganjar Razuni. (partaigolkar.com)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Sekretaris Dewan Pakar Golkar Ganjar Razuni membantah isu  soal munculnya nama Luhut Binsar Pandjaitan dan Bambang Soesatyo yang bakal menggantikan posisi Ketua Umum Partai Golkar Airlangga.

Tak Bahas Pengganti Airlangga

Menurut Ganjar, jangankan membahas nama kandidat pengganti Airlangga, Dewan Pakar bahkan tak membahas soal munaslub.

“Termasuk tidak menyinggung dan membahas nama senior kami Bang Luhut Binsar Pandjaitan,” tutur Ganjar dalam keterangan, Rabu (12/7/2023).

Ganjar mengatakan, dalam Rapat Pleno ke-VIII Dewan Pakar Partai Golkar tidak ada satupun peserta yang menyinggung soal kandidat pengganti Airlangga Hartarto. Ia mengaku hadir dan menyaksikan jalannya rapat yang digelar di kediaman Ketua Dewan Pakar itu pada Minggu (9/7/2023) itu.

BACA JUGA : Kembalikan Kebesaran Golkar, Syamsul Rizal: Ketum Mundur atau Pemunduran Konstitusional!

“Tak ada membahas munaslub,” kata Ganjar menegaskan.

Sebelumnya, Dewan Pakar Partai Golkar menghasilkan sejumlah rekomendasi untuk DPP partai berlambang pohon beringin. Ada tiga rekomendasi yang menjadi kesimpulan dalam rapat pleno. Rekomendasi tersebut tertuang dalam surat yang ditandatangani Ketua Dewan Pakar Partai Golkar, Agung Laksono.

“Satu, membentuk poros baru di luar bakal koalisi pencapresan yang sudah ada, sejauh memenuhi electoral presidential,” tertulis dalam surat yang ditandatangani Agung Laksono dan Sekretaris Ganjar Razuni, tertanggal 10 Juli 2023.

Dewan Pakar menilai, poros baruakan menguntungkan kedudukan dan posisi Partai Golkar. Dengan poros baru ini, Partai Golkar memiliki kendaraan politik dalam Pilpres 2024.

“Selain itu, poros baru ini akan membangkitkan moril seluruh caleg Partai Golkar sebagai pejuang- pejuang partai di garis depan dalam menuju kemenangan pileg Partai Golkar dalam Pemilu 2024,” tertulis dalam surat rekomendasi Dewan Pakar Partai Golkar.

Dewan Pakar Partai Golkar juga mendukung Airlangga Hartarto sebagai bakal calon presiden (capres). Dewan Pakar berharap, Ketua Umum Partai Golkar segera mengumumkan bakal calon wakil presiden (cawapres) selambatnya Agustus mendatang.

“Dalam rangka menyukseskan Pemilu 2024, Dewan Pakar Partai Golkar mengusulkan agar Saudara Airlangga Hartarto bersama Partai Golkar menyelenggarakan Program Airlangga Hartarto Menyapa Rakyat di seluruh Indonesia, demi memenangkan Pilpres dan Pileg 2024,” tertulis dalam surat rekomendasi.

(Aziz/usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat