Dermawan! Aldi Taher Enggan Dibayar saat Konser, Milih Disumbangkan

Penulis: Saepul

konser Aldi Taher sumbang 10-7-2023
foro (Instagram)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Penyanyi Aldi Taher saat konser “Forplay Aldi Taher Martin Tribute to Coldplay” enggan mendapatkan jatah bayaran hasil menyanyi dari pihak penyelenggara acara.

Penyelenggara konser tersebut mengungkapkannya dalam podcast Feni Rose. Aldi disebut tak meminta seperak pun untuk konser itu.

Aldi Taher hanya meminta hasil pertunjukannya disumbangkan kepada penyintas kanker.

“Ditanya ridersnya apa juga dia (Aldi) bilang terserah kamu aja, duitnya kasih aja (ke yayasan kanker),” ujar pihak penyelenggara saat diwawancarai Fenni Rose, dikutip dari video yang diunggah ulang akun Instagram @viral62com, Minggu (9/7/2023).

Karena menolak dibayar, Aldi diberikan satu ekor sapi untuk Aldi Taher sebagai bentuk hadiah atas kedermawanannya.

“Makanya kemarin saking aku enggak enaknya, uangnya tuh aku beliin sapi, kita juga emang iseng-iseng berhadiah buat charity sih, jadi aku benar-benar juga dia mau berbagai sama yayasan kanker,” bebernya.

Kesaksian dari penyelenggara konser itu, membuat netizen terpukau dengan kepribadian mantan suami Dewi Perssik tersebut.

“Gak salah aku ngefans sama Aldi Taher sejak main sinetron sama sony wak waw,” komentar seorang netizen.

“Otw jadi fans Aldi Taher,” tambah yang lainnya.

“Enggak mudah loh sedekah nominal ratusan juta, semoga Allah membalas berkali lipat ya Lord Aldi,” komentar yang lainnya.

BACA JUGA: Lagu Messi Ciptaannya Dipakai FIFA, Aldi Taher Ungkap Rahasianya

(Saepul)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ketum ppp
Tokoh Calon Ketum PPP, Sosok Eksternal Paling Banyak
Strategi Diferensiasi
Strategi Diferensiasi: Berbeda Atau Mati
Penjelasan Persib Soal Kenaikan Harga Tiket Pertandingan Kontra Persis Solo
Penjelasan Persib Soal Kenaikan Harga Tiket Pertandingan Kontra Persis Solo
Terdegradasi, PSIS Semarang Sampaikan Pesan Penuh Emosional
Terdegradasi, PSIS Semarang Sampaikan Pesan Penuh Emosional
Euis Ida Wartiah dan Pansus IV Kunjungi Jatinangor Nasional Golf & Resort
Euis Ida Wartiah dan Pansus IV Kunjungi Jatinangor Nasional Golf & Resort
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Barcelona
Link Live Streaming Derby Catalan Espanyol vs Barcelona Selain Yalla Shoot
Ledakan amunisi Garut
TNI AD Beri Peluang Anak Korban Ledakan Amunisi di Garut Jadi Tentara

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.