BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Aksi unjuk rasa mahasiswa Universitas Negeri Makassar (UNM) yang memblokir jalan hingga pukul 21.00 WITA pada Senin (26/8) menimbulkan ketegangan dengan warga sekitar.
Kasat Lantas Polrestabes Makassar, Kompol Mamat Rahmat, menjelaskan bahwa aksi demonstrasi mahasiswa UNM dimulai sejak pukul 17.00 WITA dan berlanjut dengan blokade jalan di Jalan AP Pettarani, menyebabkan kemacetan parah. Kendaraan, termasuk truk, terjebak selama empat jam, dari pukul 17.00 hingga 21.00 WITA.
Penutupan jalan yang berlangsung lama memicu kemarahan warga dan pengguna jalan, yang kemudian berkembang menjadi aksi lempar batu antara mahasiswa dan warga. Puncak ketegangan terjadi saat warga menyerbu kampus UNM, merusak pagar sebagai bentuk protes atas demo yang mengganggu aktivitas mereka hingga malam hari.
(Aboy/Budis)