David da Silva Bicara Kurang Maksimalnya Persiapan Persib Hadapi Piala Presiden 202

David da Silva Bicara Kurang Maksimalnya Persiapan Persib
David da Silva Bicara Kurang Maksimalnya Persiapan Persib (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TERPONGMEDIA.ID — Penyerang Persib Bandung, David da Silva beberkan persiapan timnya jelang hadapi turnamen Piala Presiden 2024. David da Silva menerangkan bahwa Persib tak ingin muluk-muluk menghadapi turnamen tersebut dan hanya ingin memantapkan persiapannya di ajang pramusim tersebut.

David da Silva mengatakan bahwa timnya tak akan memaksakan diri untuk meraih gelar juara di ajang pramusim tersebut. Justru Persib menjadikan ini sebagai ajang pramusim demi memaksimalkan persiapan timnya menghadapi dua kompetisi, yakni Liga 1 dan AFC Champions League Two.

“Pelatih sudah memulai latihan sejak tanggal 3 Juli jadi saya rasa pelatih sudah memiliki rencana untuk mengatasi itu. Kami tidak bisa memaksakan tim, siapa yang bermain sebagai sebelas pemain pertama, kami tidak bisa menekannya dan berkata bahwa kami harus menjadi juara,” buka David kepada awak media.

Lanjut David, ini merupakan keputusan yang tepat untuk mengirit bahan bakar agar Persib tidak kehabisan bensin di pertengahan kompetisi Liga 1. Terlebih di ajang tersebut, Persib harus memanfaatkan kesempatan untuk mengoptimalkan segalanya.

Namun satu hal yang harus diperhatikan bagi semua pemain, yakni soal level kebugaran. Jangan sampai, ajang ini menjadi malapetaka akibat cedera dan dapat merugikan bagi timnya di kompetisi musim depan.

“Ini adalah pramusim dan kami harus fokus pada liga, saya rasa pelatih sudah tahu apa yang harus pemain lakukan. Saya juga sebagai pemain harus memikirkan diri sendiri untuk terhindar dari cedera. Karena akan menjadi masalah besar jika ada cedera yang dialami di awal akibat melewatkan masa persiapan dengan baik,” tambahnya.

BACA JUGAPiala Presiden 2024, Persib Satu Grup dengan Top Klasemen Liga 1 2023/2024

Terlebih lagi lanjut David, masih ada beberapa pemain yang belum siap menghadapi intensitas tinggi di sebuah pertandingan. Dengan begitu, ia yakin Persib akan tampil dengan wajah berbeda dan turun dengan pemain yang lebih dulu berlatih bersama timnya.

“Kami juga harus memikirkan untuk nanti di pertengahan musim, jadi kami harus disiplin dan fokus terhadap apa yang akan dilakukan. Siapa yang siap akan bermain dan siapa yang belum siap tidak bermain. Jika saya merasa oke, saya akan bermain dan jika belum siap maka saya tidak main. Saya akan fokus untuk melakukan persiapan untuk berada dalam kondisi seratus persen.” tutup pemain asal Brasil itu.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
Program DAKOCAN
Program DAKOCAN Pemkab Cirebon, 420 Ribu KIA Telah Dicetak
Pelaku penipuan online
Sindikat Penipuan Online di Sidrap Terbongkar, 40 Pelaku Ditangkap Kodam XIV/Hasanuddin
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.