Data Kendaraan Arus Balik ke Jakarta, Lebih Tinggi dari Mudik!

arus balik jakarta
(Korlantas)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Arus balik mudik Lebaran 2025 mulai nampak, dengan tanda peningkatan signifikan dalam volume kendaraan yang melintas di jalan bebas hambatan.

Berdasarkan data yang disampaikan Satgas Humas Operasi Ketupat, tercatat sekitar 227 ribu kendaraan yang kembali ke Jakarta, per hari Jumat (04/04/2025).

Menurut juru bicara Satgas Humas Ops Ketupat 2025, Kombes Jansen Avitus Panjaitan, intensitas kendaraan yang masuk ke Jakarta lebih tinggi daripada dengan kendaraan yang meninggalkan Jakarta. Hal ini menunjukkan tren arus balik yang semakin padat.

Jansen juga menjelaskan, kendaraan yang kembali ke Jakarta dominan menggunakan akses gerbang tol utama, yaitu Gerbang Tol Cikampek Utama, Kalihurip Utama, Ciawi, dan Cikupa.

BACA JUGA:

Waspada Pemudik ke Jakarta, Korlantas Ungkap Perkiraan Arus Balik Mudik 2025

One Way Arus Balik Mudik Mulai Hari Ini, Bersifat Situasional

Dari data tersebut, juga menghimpun jumlah kecelakaan sekitar 299 yang terjadi selama arus balik, dengan 33 orang meninggal dunia dan 487 orang lainnya mengalami luka-luka.

Dengan begitu, pihak kepolisian menghimbau agar masyarakat yang masih dalam perjalanan mudik atau balik Lebaran untuk tetap menjaga kondisi fisik, memeriksa kesiapan kendaraan, menjaga jarak aman, dan tetap berkonsentrasi saat berkendara.

Berikut rincian jumlah kendaraan yang masuk dan keluar Jakarta melalui gerbang tol pada 4 April 2025:

  1. Gerbang Tol Cikampek Utama: 73.214 kendaraan masuk Jakarta, sementara 29.788 kendaraan keluar.

  2. Gerbang Tol Cikupa: 52.650 kendaraan masuk Jakarta, sedangkan 44.843 kendaraan keluar.

  3. Gerbang Tol Ciawi: 48.052 kendaraan masuk Jakarta, sementara 38.809 kendaraan keluar.

  4. Gerbang Tol Kalihurip Utama: 54.069 kendaraan masuk Jakarta, dengan 40.754 kendaraan keluar.

Pihak berwenang terus mengingatkan pentingnya keselamatan berkendara agar arus balik mudik Lebaran dapat berlangsung dengan lancar dan aman.

(Saepul)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
LISA MARIANA
Pede Dibela Netizen, Lisa Mariana Ucapkan Terima Kasih
surya paloh
Surya Paloh Sebut Bangun Bangsa Tak Sekedar Orasi Saja, Sindir Siapa?
Liverpool
Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot
ibadah haji 2025
Kenapa Wajib Vaksin Polio dan Meningitis Sebelum Berangkat Ibadah Haji 2025?
hanura bangkit
Hanura Nyatakan Bangkit, Janji Tak Akan Tunduk dari Politik Uang!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.