Daftar Pengharum Mobil Alami, Tak Kalah Semerbak dari yang Kimia

pengharum mobil
llustrasi (iStock)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pemilihan pengharum untuk di kabin mobil tidak tepat, bisa membahayakan  kesehatan pengendara atau penumpangnya. Pasalnya, karena kandungan kimia dalam pengharum.

Pengharum kimia, juga terkadang membuat terasa pusing hingga mual. Nah, waktunya mengganti pengharum dengan yang lebih baik menggunakan bahan alami untuk mengurangi resiko kesehatan.

Pengharum Mobil Alami

Ilustrasi (iStock)

BACA JUGA: Tips Gampang Sambungkan Bluetooth ke Mobil dengan Cepat

Melansir beberapa sumber, berikut bahan-bahan alami yang dapatkan dimanfaatkan untuk pengharum mobil:

1. Bubuk Kopi

Bukan hanya sebagai minuman, kopi ternyata juga dapat menjadi solusi unik untuk menetralisir bau tak sedap di dalam mobil. Dengan kandungan antioksidan dan kafein, kopi dapat meningkatkan kadar karbon dan memberikan aroma yang segar. Cara penggunaannya pun sederhana, cukup letakkan bubuk kopi dalam wadah kecil di dalam mobil dan biarkan aroma menyelimuti seluruh kabin.

2. Melati

Aroma semerbak melati tidak hanya menyegarkan, tetapi juga memiliki efek relaksasi yang baik untuk kegiatan yang membutuhkan konsentrasi tinggi, seperti mengemudi. Ambil beberapa helai bunga melati yang masih menguncup, letakkan di dekat AC atau tempat udara mengalir untuk menyebarluaskan aroma harumnya di dalam mobil.

3. Kayu Manis

Kayu manis, dengan aroma rembah-rempahnya yang khas, cocok dijadikan pengharum mobil alami. Baik dalam bentuk utuh maupun bubuk, letakkan kayu manis di dalam mobil. Untuk tampilan yang estetik, simpan potongan kayu manis dalam kantong jala dan letakkan di tempat yang dilalui aliran udara untuk penyebaran wangi yang maksimal.

4. Serai

Serai mengandung minyak atsiri yang dapat meningkatkan fungsi sistem saraf. Penggunaannya sebagai pengharum mobil alami tidak hanya memberikan aroma segar tetapi juga dapat mengurangi rasa stres, terutama saat terjebak macet. Letakkan 20-25 tangkai serai yang telah dipatahkan di bawah jok mobil untuk menikmati manfaat aromaterapi ini.

5. Daun Pandan

Daun pandan, selain kaya manfaat untuk memasak dan kerajinan tangan, juga dapat menjadi pengharum mobil alami. Aromanya yang khas tidak menyengat dan aman bagi pengemudi serta penumpang mobil. Iris 20 helai daun pandan yang masih segar dan simpan di bawah jok mobil untuk mendapatkan aroma wangi yang menyenangkan.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Alberto Rodriguez: Hati Saya Akan Selalu Biru
Alberto Rodriguez: Hati Saya Akan Selalu Biru
Final Four Proliga Jadi Milik Tim Putri Jakarta Pertamina Enduro
Laga Pembuka Final Four Proliga Jadi Milik Tim Putri Jakarta Pertamina Enduro
Sosok Pengganti Fitrul Dwi Rustapa
Sosok Pengganti Fitrul Dwi Rustapa di Persib Bandung Akhirnya Terjawab
Penting Label BPA Free
Penting Mengetahui Label BPA Free pada Produk Plastik
Menyimpan Foto di Google Drive
Cara Simpan Foto di Google Drive untuk Atasi Memori Penuh di Handphone
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
dirut starbuks indonesia
Komisaris dan Dirut Emiten Pengelola Starbucks Indonesia Kompak Mundur
Hadapi Prancis di Perempat Final Euro 2024 Portugal
Hadapi Prancis di Perempat Final Euro 2024 Portugal Siap Curi Cela Lini Belakang
Manchester United Lepas Marcus Rashford
Manchester United Lepas Marcus Rashford di Musim Panas?
David Raya Resmi Dipermanenkan Arsenal
David Raya Resmi Dipermanenkan Arsenal dari Brentford