Congratss, Bastian Steel Lamar Sitha Marino!

bastian steel lamar sitha marino
(Instagram @bastiansteel)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kabar bahagia datang dari pasangan Bastian Steel dan Sitha Marino. Melalui sebuah unggahan di Instagram, Sabtu (18/5/2024), Sitha memamerkan cincin tunangan pemberian dari Bastian.

“It smells like forever. I love you!,” tulis Sitha Marino dalam unggahan Instagramnya.

Setelah tulisannya, Sitha Marino juga membubuhkan tanggal hari serta emoji bergambar cincin. Namun, tidak ada penjelasan lebih lanjut mengenai maksud kalimat tersebut.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Sitha Marino (@sithamarino)

Kemunculan foto Sitha Marino memakai cincin tunangan pemberian Bastian Steel langsung mencuri perhatian. Beberapa artis kompak memberi ucapan selamat kepada keduanya.

“Congrats love birds,” kata Ghea Indrawari.

“Udah bukan anak kicil. Congrats,” lanjut Citra Scholastika.

Tapi, ada juga yang memberikan komentar nyeleneh di unggahan Sitha Marino. Salah satunya seperti sang kakak, Putri Marino yang mengaku tidak tahu adiknya dilamar Bastian Steel.

“Kok saya enggak tahu? Wow,” tulis Putri Marino.

Suami Putri Marino, Chicco Jerikho bahkan meninggalkan jejak komentar yang tidak kalah ngakak. Tidak mengucap apa-apa, Chicco cuma mengunggah gambar animasi dua orang sedang berdansa dengan wajah riang gembira.

Bastian sendiri juga ikut berkomentar di unggahan Sitha Marino. Namun, ia hanya membuat lelucon dari tulisan Sitha dalam keterangan unggahannya. “Smells like teen spirit,” kata Bastian Steel.

Perlu diketahui, Bastian Steel dan Sitha Marino adalah pasangan kekasih yang hubungannya terkenal cukup langgeng. Karena, Bastian dan Sitha sudah menjalani hubungan lebih dari tiga tahun. Mereka berpacaran sejak sekitar Oktober 2020.

BACA JUGA: Fakta Serial Netflix Gadis Kretek, Kolaborasi Dian Sastro dan Putri Marino

Selain mendapat dukungan karena hal romantis yang mereka tampilkan, hubungan pasangan ini juga sering mendapat komentar miring dari netizen. Karena, mereka sering memamerkan kemesraan yang dianggap berlebihan.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.