CGV Bakal Tayangkan Nonser BTS pada Februari Secara Global

(web)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Perusahaan bisnis bioskop CJ CGV bakal menayangkan konser BTS di layar lebar secara global pada bulan Februari mendatang.

Film konser bertajuk “BTS: Yet To Come in Cinemas” itu menampilkan aksi panggung BTS pada 15 Oktober lalu dalam konser “Yet to Come”.

Konser yang diadakan di kota pelabuhan selatan Busan itu digelar untuk mendukung Busan yang menjadi tuan rumah World Expo 2030.

BACA JUGA: WINNER Bakal Habiskan Akhir Tahun Bersama INNER CIRCLE Seluruh Dunia

Pada saat itu, penggemar di seluruh dunia berkumpul di Busan Asiad Main Stadium untuk menyaksikan konser besar pertama bagi grup K-pop itu di negaranya sendiri sejak pandemi COVID-19.

Konser itu juga merupakan penampilan BTS dengan formasi lengkap sebelum Jin, anggota tertuanya, memulai wajib militer pada minggu lalu.

CGV mengatakan, kru syuting yang merekam konser tersebut menggunakan 14 kamera khusus untuk mendapatkan berbagai bidikan para personel BTS.

Penggunaan kamera itu juga bertujuan untuk menghasilkan versi berkualitas yang dapat ditayangkan di bioskop premium termasuk Layar 4DX, ScreenX, dan 4DX dengan sistem audio canggih.

Menurut perusahaan, film konser berdurasi 103 menit ini akan diputar di bioskop CGV di 110 negara dan wilayah pada 1 Februari 2023.

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya