CGV Bakal Tayangkan Nonser BTS pada Februari Secara Global

(web)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Perusahaan bisnis bioskop CJ CGV bakal menayangkan konser BTS di layar lebar secara global pada bulan Februari mendatang.

Film konser bertajuk “BTS: Yet To Come in Cinemas” itu menampilkan aksi panggung BTS pada 15 Oktober lalu dalam konser “Yet to Come”.

Konser yang diadakan di kota pelabuhan selatan Busan itu digelar untuk mendukung Busan yang menjadi tuan rumah World Expo 2030.

BACA JUGA: WINNER Bakal Habiskan Akhir Tahun Bersama INNER CIRCLE Seluruh Dunia

Pada saat itu, penggemar di seluruh dunia berkumpul di Busan Asiad Main Stadium untuk menyaksikan konser besar pertama bagi grup K-pop itu di negaranya sendiri sejak pandemi COVID-19.

Konser itu juga merupakan penampilan BTS dengan formasi lengkap sebelum Jin, anggota tertuanya, memulai wajib militer pada minggu lalu.

CGV mengatakan, kru syuting yang merekam konser tersebut menggunakan 14 kamera khusus untuk mendapatkan berbagai bidikan para personel BTS.

Penggunaan kamera itu juga bertujuan untuk menghasilkan versi berkualitas yang dapat ditayangkan di bioskop premium termasuk Layar 4DX, ScreenX, dan 4DX dengan sistem audio canggih.

Menurut perusahaan, film konser berdurasi 103 menit ini akan diputar di bioskop CGV di 110 negara dan wilayah pada 1 Februari 2023.

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
doa malam isra miraj
Bacaan Doa Malam Isra Miraj Lengkap dengan Artinya
WhatsApp Image 2025-01-27 at 11.11
Pj Wali Kota Bandung Ajak Generasi Muda Kenali dan Mainkan Gim Lokal
Penembakan WNI di Malaysia
Penembakan WNI di Malaysia, Legislator: Penjelasan APMM Sangat Diragukan!
Penembakan WNI di Selangor
DPR RI Kecam Keras Penembakan WNI oleh Otoritas Maritim Malaysia
makan bergizi gratis-13
Dapat Modal Hingga Rp500 Juta, Ini Syarat UMKM Mitra Makan Bergizi Gratis
Berita Lainnya

1

Ingat! ASN Minta Pindah Sebelum 10 Tahun Akan Dianggap Mengundurkan Diri

2

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan
Headline
Barcelona Berhasil Tekuk Valenvia 7-1 di Camp Nou
Telak, Barcelona Berhasil Tekuk Valencia 7-1 di Camp Nou
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 27 Januari 2025
Proliga 2025 Pertamina Enduro Sapu Dua Kemenangan
Hasil Proliga 2025: Kandaskan Livin Mandiri, Pertamina Enduro Sapu Dua Kemenangan
AC Milan Tekuk Parma 3-2 di Kandang
AC Milan Tekuk Parma 3-2 di Kandang, Dua Gol Menit Akhir jadi Penentu

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.