BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Gelandang belia Persib Bandung, Beckham Putra sukses tampil sebagai pembeda pada pertandingan kontra Bali United.
Beckham Putra sukses mencetak gol sensasional yang membangkitkan motivasi skuat Persib untuk memenangkan pertandingan tersebut.
Seperti yang diketahui sebelumnya, Beckham Putra kembali menunjukan kontribusinya dengan gol penyama kedudukan di laga versus Bali United.
Gol tersebut diciptakan melalui tembakan jarak jauh di menit 69′ yang tak bisa digapai oleh kiper Bali United, Fitrul Dwi Rustapa.
Gol tersebut secara mendadak langsung melipat gandakan semangat para skuat Maung Bandung. Hingga akhirnya pada menit 83′, Persib mendapatkan gol kemenangan pada laga tersebut usai bola sepak pojok Adam Alis sukses disambar oleh Gustavo Franca.
Mencetak gol penting di partai besar, tentu membuat Beckham merasa senang. Baginya, ini merupakan gol yang memberi dampak besar terhadap permainan timnya. Terlebih ia pun ingin membuktikan kapasitasnya setelah mendapat kepercayaan dari tim pelatih.
“Senang juga bisa berkontribusi untuk tim karena Beckham juga ingin kasih yang terbaik setiap ada kesempatan. Ada menit bermain dimanfaatkan sebaik mungkin gimana caranya Beckham bisa improve di setiap menit bermain,” ujar pemain bernomor punggung 7 itu.
Disinggung soal pilihannya melakukan tembakan jarak jauh tersebut, pemain yang akrab disapa Etam itu menilai hanya ingin memanfaatkan ruang tembak.
BACA JUGA:
Beckham Putra Sebut Kemenangan Atas Semen Padang Menjadi Bukti Mental Juara Persib
Sebab saat beroperasi di sektor sayap kanan, ia lebih banyak melakukan penetrasi ke dalam untuk membuka ruang.
Sedangkan saat beroperasi di sektor sayap kiri, ia bisa lebih leluasa dalam memanfaatkan kemampuannya, termasuk menciptakan ruang tembak untuk dieksekusinya. Ia pun bersyukur karena upayanya itu menghasilkan gol dan menambah motivasi rekan setimnya.
“Ya karena memang mungkin kita ya jarang melakukan shooting jarak jauh dan Beckham coba karena sebelumnya Beckham main di kanan dan Beckham di kiri lebih enak cut inside ke dalam, coba tembak dan gol, buat mental kita jadi naik,” tambah adik kandung dari Gian Zola tersebut.
Tak hanya itu, keputusannya untuk membuka ruang tembak juga disebabkan pemahaman yang diberikan jajaran pelatih. Sebab dalam sepekan terakhir, ia mendapatkan berbagai macam instruksi, termasuk lebih berani melepaskan bola tendangan jarak jauh.
“Ya mungkin kita sudah latihan lama juga seminggu untuk membongkar pertahanan Bali dan Beckham latihan terus dan sebelum latihan juga coba untuk cut inside shooting karena Beckham memang main di kiri jadi lebih enak.” tutupnya.
(RF/Budis)