BANDUNG.TM.ID Setelah kamu lelah melakukan aktivitas yang padat setiap hari, kamu bisa berlibur untuk meningkatkan energimu lagi. Selain itu, berlibur juga bisa mengatasi rasa jenuh akibat padatnya aktivitas. Sepertinya kamu perlu pergi ke Thailand untuk menghibur diri.
Thailand memiliki banyak sekali destinasi wisata dan daya tarik. Kamu bisa pergi ke negara ini dengan budget yang terbatas. Tapi sebelum kamu liburan, kami memiliki tips berlibur ke Thailand yang bisa kamu gunakan.
1.Bepergian dengan Kereta atau Bus
Tips berlibur ke Thailand yang pertama adalah kamu bisa bepergian dengan bis atau kereta. Kamu bisa menggunakan bus untuk mencakup semua wilayah. Gunakan bus agar kantong kamu tetap aman. Karena kamu hanya perlu membayar tiket dengan harga 156.000 sampai 312.000.
Layanan yang ada di setiap busnya juga sangat beragam. Tergantung dengan rute yang kamu pilih. Banyak sekali bus yang memiliki fasilitas AC, WiFi gratis, dan juga hiburan lainnya. Jika kamu ingin menaiki kereta maka kamu perlu membayar 234.000 sampai 390.000 tergantung dengan rute yang kamu pilih.
2. Menginap di Hostel
Tips berlibur ke Thailand kedua adalah dengan menginap di hostel. Hostel menawarkan berbagai akomodasi yang sangat nyaman dan aman. Harganya juga sangat ramah di kantong. Sehingga kamu masih bisa menjangkaunya.
Kamu bisa bersosialisasi dan juga berteman dengan wisatawan asing yang datang dari berbagai negara. Terdapat fasilitas yang sangat memadai seperti WiFi gratis sehingga kamu bisa tetap terhubung saat bepergian.
3. Makanan di Pinggiran
Membeli makanan di pinggiran merupakan salah satu tips berlibur ke Thailand. Makanan tersebut juga sangat bersahabat dengan kamu, maka dari itu kamu perlu mencobanya setiap pergi kesana. Disana terdapat berbagai variasi sajian yang sangat unik seperti serangga yang dipanggang dan jangkrik yang digoreng.
4. Merental Skuter
Kamu bisa merental skuter untuk bisa berkeliling dan menghemat biaya akomodasi. Hanya merogoh kocek sekitar 78.000 sampai 156.000 per harinya. Maka kamu sudah bisa berkeliling di negara Thailand dengan mengendarai skuter.
Kamu akan menerima berbagai fasilitas keamanan seperti helm. Tapi sebelumnya, pastikan kamu sudah memiliki asuransi dan lisensi berkendara.
Itulah tips yang bisa kamu gunakan untuk pergi ke negara Thailand dengan low budget. Selamat berlibur, Terima kasih telah membaca artikel ini!
BACA JUGA: Tips Berlibur ke Ubud dengan Nyaman
(kaje)