Carlos Queirez Ditunjuk Jadi Juru Taktik Timnas Qatar Hingga 2026

Carlos
Carlos Queirez ditunjuk sebagai pelatih Timnas Qatar Hingga akhir Piala Dunia 2026 mendatang.(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Carlos Queirez ditunjuk sebagai pelatih Timnas Qatar Hingga akhir Piala Dunia 2026 mendatang.

“Hari ini, Senin (waktu setempat), Asosiasi Sepak Bola Qatar secara resmi menunjuk pelatih asal Portugal Carlos Queiroz sebagai pelatih kepala tim nasional kami hingga 2026,” kata QFA yang dikutip AFP pada Selasa (7/2/2023)

“Queiroz memiliki biografi yang kaya, pengetahuan yang luar biasa dan pengalaman luas dalam sepak bola Asia.”

Pelatih berusia 69 tahun itu pernah melatih timnas Iran yang bermain di putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar, tetapi memutuskan mundur setelah negara tersebut tersingkir di babak penyisihan grup.

Queiroz menggantikan pelatih asal Spanyol Felix Sanchez, yang melatih Qatar di Piala Dunia 2022, di mana tuan rumah kalah dalam ketiga pertandingan grup mereka dan hanya mencetak satu gol.

BACA JUGA: 2025, FIFA Rencanakan Piala Dunia Klub Diikuti 32 Negara

Piala Dunia selanjutnya akan digelar pada tahun 2026 dengan Amerika Serikat, Meksiko dan Kanada menjadi tuan rumah bersama.

Queiroz pernah melatih Iran dan membawa timnya tampil di Piala Dunia 2014, 2018 dan 2022. Dia juga sempat melatih negaranya di Piala Dunia 2010 dan membawa Afrika Selatan lolos kualifikasi Piala Dunia 2002, tetapi mundur sebelum kompetisi tersebut berlangsung.

Dia juga pernah menukangi timnas Uni Emirat Arab, Kolombia dan Mesir serta Real Madrid. Queiroz juga sempat menjadi asisten pelatih Sir Alex Ferguson di Manchester United.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
barcode pertamina
Legal sebagai Konsumen BBM Bersubsidi? Pastikan Cek Barcode Pertamina
Ragnar Oratmangoen sosok inspiratif
3 Sosok Inspiratif Ragnar Oratmangoen: Nabi Muhammad, Ayah, dan Ronaldinho
nissan mobil listrik giias 2024
Nissan Bakal Bawa Mobil Listrik dari Jepang ke GIIAS 2024, Ini Bocorannya
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024