Bunga Zainal Diperiksa Polisi, Jadi Pelapor Dugaan Penipuan

bunga zainal diperiksa polisi
(@bungazainal05)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Artis Bunga Nurlaila Martha Sari Zainal Fazri atau yang terkenal dengan Bunga Zainal mendatangi Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan hari ini Jumat (30/8/2024).

Bunga Zainal tiba di Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya didampingi sejumlah orang sekitar pukul 10.25 WIB mengenakan pakaian berwarna cerah pink.

Setibanya di Polda Metro Jaya, ia keluar dari mobil Alphard hitam dan bergegas masuk ke Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Tak banyak patah kata yang disampaikan, ia hanya menyampaikan sudah dalam kondisi yang lebih baik.

“Alhamdulillah. Alhamdulillah banget. Tungguin ya bentar, doain ya semoga lancar ya,” singkat Bungan Zainal, Jumat (30/8/2024).

Diberitakan sebelumnya, artis Bunga Zainal melaporkan teman dekatnya sendiri yang berinisial CD dan SFS terkait dugaan penipuan investasi. Kasus ini kerugian sebesar Rp15 miliar.

“Diperhitungkan dari modal gabungan antara modal saya pribadi, suami saya dan juga modal dari dua perusahaan saya yaitu PT Bunga Cipta Mandiri dan Bunga Kreatif Studio (kerugian) mencapai kurang lebih Rp15 miliar,” jelas Bunga Zainal, Kamis (29/8/2024).

Laporan polisi Bunga Zainal telah teregister dengan nomor LP/B/4972/VIII/2024/SPKT/Polda Metro Jaya tertanggal 22 Agustus 2024. Dia mengaku bersyukur dan berterima kasih kepada pihak kepolisian yang telah dengan cepat memproses laporannya.

“Jujur saya mau terima kasih juga sama bapak-bapak Polda Metro Jaya, langsung cepat banget,” ujarnya.

BACA JUGA: Konten Bunga Zainal Diduga Sindir Sandra Dewi, Netizen: Jangan Saling Menyindir!

Pemeran film dengan nama lengkap Bunga Nurlaila Martha Sari Zainal juga menyampaikan bahwa pihak Polda Metro memintanya datang untuk menjalani pemeriksaan sebagai pelapor pada Jumat, 30 Agustus 2024.

“Malam saya langsung ditelepon, besok langsung pemeriksaan. Jadi Jumat besok saya ada pemeriksaan juga di Polda jam 10 pagi di Krimum (Polda Metro Jaya),” tuturnya.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
paus fransiskus meninggal
Apa Itu Tanatopraksi? Ada Dalam Proses Pemakaman Paus
mobil listrik pevs 2025
Daftar Mobil Listrik Siap Meluncur di PEVS 2025, Ada Merek Lokal!
pemakaman paus fransiskus
Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Jokowi Ada di Barisan Paling Depan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Real Madrid
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.