BMKG: Suhu Panas Kota Bandung Diprediksi Turun November Mendatang

BMKG Ungkap Penyebab Terjadinya Suhu Terasa Panas
Ilustrasi-Suhu Panas (Itekno).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kota Bandung, mencatat suhu maksimum Kota Bandung mencapai 34 sampai 35 derajat celcius.

Prakirawan Cuaca BMKG Kota Bandung, Yuni Yulianti mengatakan, suhu di bulan November pihaknya memprediksi akan ada penurunan suhu secara bertahap.

“Di November di prediksi sudah mulai ada penurunan (suhu) secara bertahap karena di November kita sudah mulai memasuki awal musim penghujan yang dimana suhu permukaan air laut di wilayah indonesia sudah mulai agak hangat,” kata Yuni, Selasa (17/10/2023).

Tak hanya itu, Yuni menjelaskan, November mendatang awan di wilayah Jawa Barat dan Bandung tutupan awan mulai banyak.

“Tutupan awan sudah mulai banyak artinya intensitas matahari yang sampai ke wilayah Jawa Barat dan Bandung sudah mulai terhalang oleh adanya awan konveksi,” jelas Yuni.

BACA JUGA: Pemkot Bandung Pastikan Stok Pangan Aman Hingga Desember Mendatang

Menurutnya, pertengahan bulan November, pihaknya memprediksi wilayah Bandung Raya mulai memasuki musim penghujan.

“November atau pertengahan November di prediksi di wilayah Bandung Raya sudah mulai memasuki awal musim penghujan, meskipun belum intens tapi lebih sering di bandingkan dengan bulan Oktober ini,” ucapnya

Tak hanya itu, ia juga mengungkapkan, suhu panas di Kota Bandung saat ini, terutama di siang hari sangat terik.

“Suhu panas di sekitar Kota Bandung terutama di siang hari itu terkait oleh beberapa faktor pentutupan awan kemudian, gerak temu harian matahari, saat ini matahari berada di selatan khatulistiwa yang dimana untuk jawa dan nusa tenggara mendapatkan penyinaran yang paling maksimum,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
khabib nurmagedov diusir dari pesawat-1
Khabib Nurmagomedov Tolak Tawaran USD40 Juta untuk Kembali ke UFC, Pilih Bisnis dan Pelatihan
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 April 2025
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.